REPUBLIKA.CO.ID, RIYADH -- Dalam pesan Ramadhan tahunannya, Penjaga Dua Masjid Suci Raja Salman bin Abdulaziz mendoakan agar rakyat Palestina hidup dalam kedamaian dan stabilitas. Pesan ini disampaikan Raja Salman setelah Kerajaan Arab Saudi menetapkan awal puasa Ramadhan 1446 H/2025 M jatuh pada Sabtu (1/3/2025).
Dilansir laman Saudigazette, Sabtu (1/3/2025), pada momentum Ramadhan kali ini Raja Salman juga menyampaikan pesan kepada warga Saudi, penduduk, dan umat Islam di dunia dengan menekankan nilai-nilai belas kasih, pengampunan, dan pembaruan spiritual.
Pesannya, yang disampaikan atas namanya oleh Menteri Media Salman Al-Dosari, mengungkapkan rasa syukur kepada Allah karena telah mengizinkan umat Islam untuk menyaksikan kembali bulan suci ini. Raja Salman juga menyampaikan ucapan selamatnya kepada semua orang, berdoa agar Allah SWT memberi mereka keberhasilan dalam berpuasa, sholat malam, dan melakukan ibadah.
Dia menegaskan kembali komitmen mendalam Arab Saudi untuk melayani Dua Masjid Suci dan memfasilitasi kebutuhan para jamaah, sebuah tradisi yang dijunjung tinggi oleh Raja-Raja Saudi sejak penyatuan Kerajaan oleh Raja Abdulaziz. Raja Salman menggambarkan Ramadhan sebagai musim yang penuh berkah ketika rahmat Illahi melimpah, pahala berlipat ganda, dan dosa-dosa diampuni. Dia mengimbau umat Islam memanfaatkan kesempatan ini untuk memperkuat iman dan ketaatan.
Raja Salman berdoa agar Arab Saudi dan seluruh negara terus mendapatkan keamanan dan kemakmuran. Sebagai penutup pesannya, dia lantas menyampaikan salam kepada seluruh umat Islam di dunia, dan mendoakan agar seluruh umat Islam menjalani bulan Ramadhan dengan penuh keimanan, persatuan, dan dirahmati Allah.
View this post on Instagram