Jumat 13 Sep 2024 11:38 WIB

Benarkah Isa Putra Maryam Mengabarkan tentang Kedatangan Nabi Muhammad?

Isa Putra Maryam mengabarkan tentang akan datangnya Nabi Muhammad.

Rep: Fuji Eka Permana/ Red: A.Syalaby Ichsan
Infografis Gaya Hidup Nabi Muhammad yang Terbukti Sehat Secara Ilmiah
Foto: Republika.co.id
Infografis Gaya Hidup Nabi Muhammad yang Terbukti Sehat Secara Ilmiah

REPUBLIKA.CO.ID, Nabi Isa Alahissalam, nabi yang merupakan putra Maryam sebenarnya telah memberi tahu Ahlul al-Kitab yakni Bani Israil dan Nasrani akan datangnya Rasulullah bernama Ahmad (Muhammad) setelah kepergian Nabi Isa. Hal ini dijelaskan dalam Alquran, Surat As-Saff Ayat 6, dan kitab-kitab terdahulu seperti Taurat.

Allah Subhanahu wa Ta'ala berfirman:

Baca Juga

وَاِذْ قَالَ عِيْسَى ابْنُ مَرْيَمَ يٰبَنِيْٓ اِسْرَاۤءِيْلَ اِنِّيْ رَسُوْلُ اللّٰهِ اِلَيْكُمْ مُّصَدِّقًا لِّمَا بَيْنَ يَدَيَّ مِنَ التَّوْرٰىةِ وَمُبَشِّرًاۢ بِرَسُوْلٍ يَّأْتِيْ مِنْۢ بَعْدِى اسْمُهٗٓ اَحْمَدُۗ فَلَمَّا جَاۤءَهُمْ بِالْبَيِّنٰتِ قَالُوْا هٰذَا سِحْرٌ مُّبِيْنٌ 

Wa iż qāla ‘īsabnu maryama yā banī isrā'īla innī rasūlullāhi ilaikum muṣaddiqal limā baina yadayya minat-taurāti wa mubasysyiram birasūliy ya'tī mim ba‘dismuhū aḥmad(u), falammā jā'ahum bil-bayyināti qālū hāżā siḥrum mubīn(un).

(Ingatlah) ketika Isa putra Maryam berkata, “Wahai Bani Israil, sesungguhnya aku adalah utusan Allah kepadamu untuk membenarkan kitab (yang turun) sebelumku, yaitu Taurat, dan memberi kabar gembira tentang seorang utusan Allah yang akan datang setelahku yang namanya Ahmad (Nabi Muhammad).” Akan tetapi, ketika utusan itu datang kepada mereka dengan membawa bukti-bukti yang nyata, mereka berkata, “Ini adalah sihir yang nyata." (QS As-Saff Ayat 6)

Dalam ayat ini, Allah memerintahkan Nabi Muhammad SAW menyampaikan kepada kaum Muslimin dan Ahli Kitab, kisah keingkaran kaum Isa ketika ia mengatakan kepada kaumnya bahwa ia adalah Rasul Allah yang diutus kepada mereka. Ia juga membenarkan kitab Taurat yang dibawa Nabi Musa, demikian pula kitab-kitab Allah yang telah diturunkan kepada para Nabi sebelumnya. Ia menyeru kaumnya agar beriman pula kepada Rasul yang datang kemudian yang bernama Ahmad (Nabi Muhammad SAW). 

Pada ayat yang lain ditegaskan pula bahwa berita tentang kedatangan Muhammad sebagai Nabi dan Rasul Allah terakhir terdapat pula dalam Kitab Taurat dan Injil. 

Allah berfirman: (Yaitu) orang-orang yang mengikuti Rasul, Nabi yang ummi (tidak bisa baca tulis) yang (namanya) mereka dapati tertulis di dalam Taurat dan Injil yang ada pada mereka. (QS al-A‘raf Ayat 157)

Dalam sebuah hadis, Nabi Muhammad SAW bersabda: Sesungguhnya aku adalah hamba Allah sebagai penutup para Nabi. Sesungguhnya Nabi Adam bagaikan batu permata ketika masih berupa tanah liat. Aku akan mengabarkan kepadamu tentang penakwilan ayat tersebut, yaitu doa bapakku Nabi Ibrahim dan kabar gembira dari Nabi Isa mengenai kedatanganku, dan mimpi yang dilihat oleh ibuku dan sekalian ibu para Nabi. (Riwayat Ahmad dari ‘Irbad bin Sariyah).

 

Kabar dari Taurat..

 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement