Rabu 30 Aug 2023 09:43 WIB

Pengumpulan Meningkat, DPR Apresiasi Kinerja Baznas

DPR mendorong agar Baznas memaksimalkan potensi pengumpulan ZIS-DSKL

Komisi VIII DPR RI mengapresiasi atas capaian pengumpulan Zakat Infak Sedekah (ZIS) dan Dana Sosial Keagamaan lainnya (DSKL) oleh Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) secara Nasional terhitung sampai Agustus 2023.
Foto: Dok Baznas
Komisi VIII DPR RI mengapresiasi atas capaian pengumpulan Zakat Infak Sedekah (ZIS) dan Dana Sosial Keagamaan lainnya (DSKL) oleh Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) secara Nasional terhitung sampai Agustus 2023.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Komisi VIII DPR RI mengapresiasi atas capaian pengumpulan Zakat Infak Sedekah (ZIS) dan Dana Sosial Keagamaan lainnya (DSKL) oleh Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) secara Nasional terhitung sampai Agustus 2023. 

Hal tersebut mengemuka dalam Rapat Dengar Pendapat (RDP) Komisi VIII DPR dengan Baznas yang dipimpin oleh Ketua Komisi VIII DPR, Ashabul Kahfi didampingi Wakil Ketua Komisi VIII DPR, Ace Hasan Syadzily, di Gedung DPR RI, Jakarta, Selasa (29/8/2023).

DPR mengapresiasi atas meningkatnya pengumpulan Baznas secara nasional yang telah mencapai Rp 16.351.123.821.466 per Agustus 2023 ini, serta mendorong agar Baznas memaksimalkan potensi pengumpulan ZIS-DSKL sehingga target tahun 2023 dapat tercapai. 

Turut hadir dari BAZNAS; Ketua BAZNAS Prof Noor Achmad, Wakil Ketua BAZNAS RI Mo Mahdum, Pimpinan BAZNAS RI Zainulbahar Noor, Rizaludin Kurniawan, Saidah Sakwan, Kolonel (Purn) Nur Chamdani, Deputi I Bidang Pengumpulan BAZNAS RI M. Arifin Purwakananta, serta Deputi II Bidang Pendistribusian dan Pendayagunaan BAZNAS RI HM Imdadun Rahmat.

Dalam kesempatan tersebut, Ketua Baznas RI Prof. Noor Achmad menyampaikan kinerja pengumpulan dan penyaluran nasioal selama 2020-2023, kinerja koordinasi zakat nasional, kebijakan penguatan zakat nasional serta isu-isu aktual zakat nasional.

Kiai Noor menjelaskan, Baznas telah menetapkan 8 program prioritas nasional dalam upaya menyejahterakan umat. Program-program yang dilakukan oleh BAZNAS ini secara umum telah linear dengan program penanggulangan kemiskinan yang dilakukan oleh Pemerintah.

"Hingga Juli 2023, Baznas telah menyalurkan Beasiswa Cendekia Baznas bagi 6.822 jiwa, renovasi Rumah Tidak Layak Huni bagi 1.349 KK, Rumah sehat Baznas telah melayani 45.829 jiwa, Baznas Tanggap Bencana 375 unit, Baznas Microfinance (BMFi) bagi 7.550 jiwa, Zmart 699 unit, ZChicken 850 unit, serta Santripreneur 301 jiwa," jelas Kiai Noor.

Kiai Noor mengungkapkan, pengumpulan ZIS-DSKL Baznas Pusat per 18 Agustus 2023 ini telah mencapai 586,023,542,887. "Insya Allah angka ini akan terus meningkat, sehingga manfaat ZIS DSKL ini dapat semakin dirasakan manfaatnya oleh mustahik secara lebih luas lagi."

Kiai Noor juga mengucapkan terima kasih kepada Komisi VIII DPR RI atas apresiasi yang diberikan kepada Baznas dan telah mendukung program-program Baznas dalam upaya menyejahterakan umat.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement