Rabu 27 Jul 2022 18:10 WIB

Masjid Dibuka, Penduduk Basingstoke Inggris Belajar Banyak tentang Islam

Pengunjung diberikan tur masjid dengan pemandu serta berbicara dengan jamaah.

Rep: Mabruroh/ Red: Ani Nursalikah
Ilustrasi masjid. Masjid Dibuka, Penduduk Basingstoke Inggris Belajar Banyak tentang Islam
Foto: Republika.co.id
Ilustrasi masjid. Masjid Dibuka, Penduduk Basingstoke Inggris Belajar Banyak tentang Islam

REPUBLIKA.CO.ID, LONDON -- Masjid Basingstoke di Inggris dibuka untuk masyarakat selama akhir pekan sehingga warga dapat mengetahui lebih banyak tentang agama Islam dan komunitas Muslim. Masjid Yayasan Basingstoke Albirr di Sarum Hill dibuka untuk warga sejak 17 Juli 2022.

Pengunjung diberikan tur masjid dengan pemandu serta diberi kesempatan berbicara dengan orang-orang yang secara teratur menghadiri masjid untuk berdoa. Wakil Wali Kota Basingstoke dan Deane Cllr David Leeks, mengatakan ini adalah pengalaman yang menarik dan membangkitkan semangat untuk menghadiri hari pembukaan Masjid Basingstoke. 

Baca Juga

“Saya yakin saya tidak sendirian dalam mengatakan saya sering bertanya-tanya seperti apa rasanya berada di dalam masjid dan karenanya sangat menyenangkan menghabiskan waktu belajar tentang iman Muslim dan masjid itu sendiri,” ujarnya. 

Itu adalah pengalaman belajar yang luar biasa bagi warga yang ingin belajar lebih banyak tentang agama Islam. Acara ini ditampilkan dengan pameran yang indah yang memberikan pengunjung wawasan tentang sejarah agama, termasuk manuskrip dan artefak yang menampilkan latar belakang agama Islam.

Anggota parlemen Basingstoke Maria Miller menambahkan banyak kelompok agama yang berbeda memainkan peran penting dalam komunitas kami, termasuk masjid di Sarum Hill. “Saya senang mengunjungi masjid lagi pada Hari Terbuka mereka, untuk bertemu dengan Imam dan beberapa dari ratusan orang yang beribadah disana,” kata dia, dilansir dari Basingstoke Gazette, Rabu (27/6/2022). 

Ia juga berterima kasih kepada Imam Muhammad atas undangannya dan kepada anggota komunitas Muslim setempat atas sambutan hangat mereka. “Seiring dengan pertumbuhan populasi Basingstoke dan kami menjadi semakin beragam, Masjid memiliki peran kunci sebagai pusat komunitas,” kata dia.

 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement