Sabtu 23 Apr 2022 07:13 WIB

BMH Berbagi Bingkisan Ramadhan dengan Dhuafa di Kendal dan Ungaran

Bingkisan BMH itu diterima oleh remaja yatim dan janda.

BMH  menyalurkan Bingkisan Ramadhan kepada 15 remaja yatim di Ungaran dan 27 janda di Kendal.
Foto: Dok BMH
BMH menyalurkan Bingkisan Ramadhan kepada 15 remaja yatim di Ungaran dan 27 janda di Kendal.

REPUBLIKA.CO.ID, UNGARAN -- Berbagai amanah terus disalurkan BMH sesuai dengan harapan donatur. Seperti yang dilakukan BMH Gerai Ungaran dan Gerai Kendal di Jawa Tengah, Jumat (22/4).

"Alhamdulillah, amanah donatur untuk disampaikan kepada 15 remaja yatim telah terlaksana sesuai harapan donatur," terang Koordinator BMH Ungaran, Junaidi, Jumat (22/4).

Di sisi lain, BMH Gerai Kendal di hari yang sama juga menyalurkan amanah Bingkisan Ramadhan kepada 27 janda di Desa Ngilir, Kecamatan Kendal, Kabupaten Kendal.

"Matursuwun atas kiriman paketnya ke rumah saya ini. Senang sekali bingkisan ini saya terima. Sekali lagi terima  kasih atas hadiah ini," ungkapan Syukur dari Mbah Darmi seperti dikutip dalam rilis yang diterima Republika.co.id.

Di akhir bulan Ramadhan, BMH akan terus mengajak masyarakat untuk jangan lupa tunaikan zakatnya. "Kami menghimbau agar masyarakat menghitung zakat hartanya. Juga jangan lupa tunaikan zakat fitrahnya. Untuk bayar Ziswaf  bisa melalui BMH," tutup Koordinator BMH Gerai Kendal, Hendy Aditia.

 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement