REPUBLIKA.CO.ID, KUPANG -- Menjelang Ramadhan 1443 H, Laznas Baitul Maal Hidayatullah (BMH) NTT berbagi sedekah nasi untuk masyarakat mualaf di Kota Kupang dan sekitarnya.
Titik penyaluran mengarah pada mualaf yang berada di Desa Raknamo, Kabupaten Kupang. Selain itu ada juga penerima manfaat dari kalangan para pedagang kaki lima dan tukang ojek di Kota Kupang (18/3).
Para penerima manfaat merasa sangat bersyukur atas kebaikan yang mereka terima dari kaum Muslimin melalui BMH. "Kami masyarakat dan jamaah kampung mualaf Raknamo mengucapkan limpahan terima kasih kepada Baitul Maal Hidayatullah NTT dan para donatur yang telah menyapa dan memberi sumabangan ini untuk kami. Alhamdulillah," ungkap Pak Ahmad, imam Masjid Nabawi di Desa Raknamo dalam rilis yang diterima Republika.co.id.
Sementara itu Kepala BMH Perwakilan NTT, Hasbullah menjelaskan bahwa program ini merupakan bentuk silaturahim sekaligus syiar kepada masyarakat bahwa tidak lama lagi Ramadhan tiba.
"Program ini untuk memberikan syiar kepada umat bahwa tidak lama lagi bulan Ramadhan. Satu di antara masyarakat yang penting kita berikan perhatian, selain dhuafa, adalah mualaf yang membutuhkan uluran tangan kita semua. Mari sambut Ramadhan dengan peduli dan berbagi," tutupnya.