Senin 06 Dec 2021 19:40 WIB

Gelar Musda, Salimah Klaten Lantik Pengurus Baru

Salimah Klaten menggelar musyawarah daerah secara daring.

Pimpinan Daerah Persaudaraan Muslimah (PD Salimah) Kabupaten Klaten, menyelenggarakan Musyawarah Daerah (Musda) secara online atau daring
Foto:

Ketua dan wakil PD Salimah Klaten terpilih untuk masa kepemimpinan periode 2021-2026 yakni Anna Wijayanti, AMK dan Baety Hakimiyah, S.Pd. Pelantikan ketua dan wakil ketua yang baru disaksikan oleh Ketua PW Salimah Jawa Tengah, Penasehat PD Salimah Periode 2015-2020, serta seluruh peserta musda. Arahan DPSW: Sri Ani Handayani, S.KM, M.Kes, dan ketua PW Salimah Jawa Tengah, : Ari Aji Astuti, S.Pd., M.H.I. berpesan agar kepengurusan yang terbentuk tetap menjaga kesolidan, keistiqamahan dalam beramal jama’i, serta komitmen menebar kemanfaatan.  

Anna Wijayanti, AMK selaku ketua panitia Musda sekaligus ketua terpilih menyampaikan ucapan terimakasih kepada seluruh pihak yang berperan dalam penyelenggaraan musda ini.

“Saya mengapresiasi kerja keras dan pengorbanan yang telah dilakukan pengurus PD Salimah Klaten periode sebelumnya”.

Anna berharap, semoga PD Salimah Klaten ke depan akan menjadi organisasi yang semakin produktif. Dimana semua pengurus dapat meningkatkan kapasitas dan kapabilitas yang handal dan berkompetensi di berbagai bidang serta memiliki integritas kepribadian yang baik, sehingga PD Salimah Klaten dapat terus berupaya menjadi ormas yang profesional untuk dapat hadir di tengah masyarakat dengan program-program yang bermanfaat dalam berbagai kondisi.

Masukan dari segenap pihak sangat Salimah harapkan untuk keberlangsungan organisasi dan dakwah ini. Semoga kerjasama yang terjalin dengan berbagai pihak terus terbina dan terjaga. (Dr. Hj. Prembayun Miji Lestari, M.Hum_KaHumas dan Media PD Salimah Klaten)

 

 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement