Selasa 23 Nov 2021 10:18 WIB

Masyarakat Sulbar Diminta Lebih Rajin Bayar Zakat

Hal ini agar umat Islam di daerah tersebut terhindar dari kefakiran dan kemiskinan.

Masyarakat Sulbar Diminta Lebih Rajin Bayar Zakat
Foto: Republika/Mardiah
Masyarakat Sulbar Diminta Lebih Rajin Bayar Zakat

REPUBLIKA.CO.ID, MAMUJU -- Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama (Kanwil Kemenag) Sulawesi Barat Muflih meminta masyarakat dan pemerintah setempat lebih rajin membayar zakat. Hal ini agar umat Islam di daerah tersebut terhindar dari kefakiran dan kemiskinan.

"Zakat merupakan salah satu ibadah dalam agama Islam untuk menyejahterakan umat Islam agar tidak terlilit dalam kefakiran dan kemiskinan," kata Muflih, Senin (22/11).

Baca Juga

Ia mengatakan, sesuai hadits Nabi SAW bahwa kemiskinan itu mendekatkan kepada kekufuran, sehingga zakat harus dikeluarkan kepada mereka yang wajib menunaikannya. Oleh karena itu, sangat penting Kemenag Sulbar memberi informasi zakat agar diketahui masyarakat dan wajib zakat.

"Para penyuluh agama Kemenag Sulbar diminta menyampaikan informasi zakat kepada umat Muslim di Sulbar agar ditunaikan sehingga bangsa ini jauh dari kemiskinan," katanya.

Ia menyampaikan pengelolaan zakat sudah terlaksana dengan baik dan harus lebih dimaksimalkan. "Ini adalah tanggung jawab bersama sebagai aparatur sipil negara (ASN) Kemenag Sulbar agar pengelolaan zakat juga berjalan dengan sesuai dengan harapan kita, untuk menyejahterakan masyarakat dan menekan kemiskinan," katanya.

Ia menyampaikan berdasarkan penelitian guru besar UIN Alauddin Makassar, di Indonesia masih ada hampir 30 persen masyarakat yang belum mengeluarkan zakat, baik itu zakat fitrah maupun zakat mal. Oleh karenanya penyuluh agama Islam dan Baznas diminta lebih pro aktif menggali sumber zakat atau potensi zakat yang ada di wilayah kerja masing-masing.

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement