Selasa 24 Aug 2021 13:32 WIB

Trudeau Kutuk Aksi Vandalisme di Masjid Scarborough

Perampokan dan perusakan terjadi di Masjid Scarborough, Toronto, Kanada.

Rep: Meiliza Laveda/ Red: Ani Nursalikah
Trudeau Kutuk Aksi Vandalisme di Masjid Scarborough. Perdana Menteri Kanada Justin Trudeau.
Foto: EPA-EFE/NEIL HALL/POOL
Trudeau Kutuk Aksi Vandalisme di Masjid Scarborough. Perdana Menteri Kanada Justin Trudeau.

REPUBLIKA.CO.ID, TORONTO -- Sejumlah pemimpin Kanada pada Senin mengutuk aksi vandalisme yang terjadi di masjid di Distrik Scarborough, Toronto, Kanada. Baitul Jannah Islamic Center membagikan foto kondisi terkini masjid pada Ahad lalu yang diunggah oleh Rizuan Rahman.

Foto tersebut memperlihatkan kehancuran masjid yang disebabkan oleh perampokan. Para tersangka melemparkan buku, kertas, dan barang-barang lain di lantai. Menurut keterangan polisi Toronto, mereka juga mencuri kota sumbangan, menonaktifkan kamera CCTV, dan mencuri peralatan pengawasan.

Baca Juga

Meskipun kejahatan tersebut belum secara resmi dianggap bermotif kebencian, unit kejahatan kebencian telah diberitahu. Sebelumnya, masjid itu sudah dirampok tiga kali, yaitu pada Maret, April, dan Juni 2019.

Dilansir DH News, Selasa (24/8), polisi mengatakan seseorang ditangkap dan didakwa terkait serangan itu dan belum diketahui apakah perampokan terbaru terkait dengan yang sebelumnya.

Menurut Rizuan Rahman, serangan masjid ini mungkin yang ke-10 kalinya dalam beberapa tahun terakhir. “Ini adalah tempat di mana orang-orang yang damai, penuh kasih, pekerja keras dari komunitas kami datang untuk berdoa. Tapi tempat seperti ini dirusak di jantung Scarborough yang merupakan salah satu daerah paling beragam di negara ini, sangat memilukan,” tulisnya.

Menanggapi ini, Perdana Menteri Kanada Justin Trudeau mengatakan dia sangat terganggu adanya vandalism di Baitul Jannah. “Saya sangat terganggu dengan vandalisme yang menargetkan Baitul Jannah Islamic Center di Toronto. Islamofobia tidak memiliki tempat di Kanada dan kami akan terus mengambil tindakan untuk membuat komunitas kami merasa aman,” kata Trudeau dalam cicitannya.

Wali Kota John Tory juga menyuarakan dukungannya untuk masjid dalam cicitannya. “Sangat marah tentang vandalisme terbaru di Baitul Jannah Islamic Center di Kingston Road di Scarborough. Perilaku Islamofobia semacam ini tidak memiliki tempat di Toronto. Tolong bantu polisi membawa mereka yang bertanggung jawab ke pengadilan,” ucap dia.

https://dailyhive.com/toronto/scarborough-mosque-vandalism

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement