REPUBLIKA.CO.ID,BEIJING — White Paper mengatakan lebih dari 40 publikasi Islam dalam berbagai bahasa etnis minoritas didistribusikan di Daerah Otonomi Uygur Xinjiang Cina, Rabu (14/7).
Dilansir En.people.cn, publikasi Alquran dan Selections from Sahih al-Bukhari telah diterbitkan dalam bahasa standar Cina, Uygur, Kazak dan Kirgiz, dengan judul "Menghormati dan Melindungi Hak Semua Kelompok Etnis di Xinjiang”.
Baca Juga
Dokumen yang dikeluarkan Kantor Informasi Dewan Negara juga menyebut seri "Koleksi Baru Pidato al-Wa'z" telah disusun dan diterbitkan dalam bahasa Cina dan bahasa Uygur.
Advertisement