REPUBLIKA.CO.ID, BANDAR SERI BEGAWAN -- Putra Mahkota dan Menteri Senior di Kantor Perdana Menteri Brunei Darussalam, Pangeran Al-Muhtadee Billah Bolkiah mendesak umat Islam di negara tersebut untuk mengamalkan Alquran secara berkesinambungan dari satu generasi ke generasi berikutnya.
"Alhamdulillah, Alquran adalah mukjizat terbesar yang diturunkan kepada Nabi Muhammad Shallallahu Alaihi Wasallam dan sebagai umat Islam, kita harus menegakkannya dengan kuat," kata Pangeran Al-Muhtadee saat upacara pembukaan Lomba Baca Alquran Tingkat Nasional 1442 Hijrah/2021, dilansir dari laman Borneo Bulletin pada Rabu (9/6).
Putra Mahkota juga mengaitkan keselamatan Brunei Darussalam dari Covid-19 dengan praktik sholat dan sholawat, seperti yang dijelaskan dalam Alquran.
"Alhamdulillah, Brunei Darussalam sangat mengutamakan dan meyakini sepenuhnya amalan shalat dan sholawat dalam Alquran dan As-Sunnah, selain melakukan upaya terpadu dalam penanggulangan wabah virus corona dengan mematuhi pedoman Kementerian Kesehatan," kata dia.
"Dengan pengamalan Alquran, Zikrullah dan Sholawat yang dilakukan secara terus menerus di mushala dan disiarkan di radio dan televisi sekaligus mengejar berkah dari Allah Subhanahu wa Ta'ala, Brunei Darussalam telah dilindungi dan dijauhkan dari sebaran virus corona. Ini karena kita sebagai Muslim sepenuhnya percaya bahwa hanya Allah Subhanahu wa Ta'ala yang bisa menyembuhkan penyakit," lanjut dia.