Kamis 04 Feb 2021 16:17 WIB

Kiprah Relawan Pemakaman Muslim di Bolton Saat Pandemi

Relawan Muslim di pemakaman berjuang di garis depan melawan Covid-19.

Rep: Kiki Sakinah/ Red: Ani Nursalikah
Kiprah Relawan Pemakaman Muslim di Bolton Saat Pandemi. Muslim Inggris.
Foto:

BCom bekerja sama dengan Dewan Bolton dan staf pemakaman. Ali mengatakan, Dewan Bolton telah bekerja sama dengan mereka dan memberikan perhatian sepanjang waktu bagi mereka untuk melaksanakan pemakaman dengan kemampuan terbaik mereka dan selancar mungkin.

"Jika ada kekhawatiran yang mereka miliki, mereka akan segera ditangani. Ini bahkan terjadi ketika penguburan terjadi dalam waktu dua jam setelah kematian. Ini membutuhkan tingkat korespondensi yang tinggi antara departemen yang berbeda," ujarnya.

Karena itulah, pengelola masjid begitu mengapresiasi kiprah dari para relawan Muslim yang bersedia membantu proses penguburan jenazah Covid-19. "Kami tidak bisa cukup berterima kasih kepada relawan pria dan wanita kami dan kami berterima kasih kepada mereka," katanya.

Pedoman pemerintah telah memberikan tekanan ekstra pada pekerjaan semua orang yang terlibat dalam penguburan dari semua komunitas. Karena itu, Ali berharap, pemerintah dapat mempertimbangkan kembali kehadiran di pemakaman jika aturan pandemi ingin dilonggarkan, mengingat ada kekuatan perasaan di antara yang berduka.

Dia menambahkan, berduka menurut pendapatnya terbagi dalam tiga bagian. Hal itu di antaranya, mengenang, memberikan penghormatan dan berbagi kesedihan itu dengan keluarga. Namun terlepas dari perasaan mereka, ia mengatakan bahwa semua timnya baik pria maupun wanita telah memastikan mereka menjaga batasan.

 

"Saran kami selalu berhati-hati, jaga diri, pakai masker, dan dengarkan pedoman pemerintah. Kami meminta doa untuk semua orang yang menderita di saat-saat sulit ini. Kami akan terus mendukung semua orang sebisa kami," tambahnya.

https://www.thisislancashire.co.uk/news/19057894.praise-volunteers-muslim-burials-bolton-rise-pandemic/

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement