Jumat 25 Dec 2020 05:57 WIB

6 Ulama Terkemuka Suriah yang Wafat di Tangan ISIS

Sejumlah ulama tersohor Suriah wafat dibunuh teroris ISIS

Rep: Umar Mukhtar/ Red: Nashih Nashrullah
Tokoh Sufi asal Timur Tengah - Syaikh Muhammad Adnan Al Afyouni
Foto:

2. Syekh Said Ramadhan Al Buthi

Syekh Muhammad Said Ramadhan Al Buthi adalah Ketua Kesatuan Ulama Syam. Beliau wafat akibat serangan bom bunuh diri yang dilancarkan teroris-ekstremis ISIS pada 21 Maret 2013 di malam hari setelah Maghrib saat mengisi pengajian di Masjid Jami' Al-Iman, Mazraa, Damaskus.

Syekh Al Buthi lahir pada 1929 di Desa Jilka, Pulau Buthan, tepatnya di sebuah kampung yang terletak di bagian utara perbatasan antara Turki dan Iraq. Beliau berasal dari suku Kurdi.

Semasa hidupnya, Syekh Al Buthi memimpin halaqah pengajian di masjid Damsyiq dan beberapa masjid lainnya di sekitar kota Damsyiq hampir setiap hari. 

Beliau juga merupakan tokoh ulama Ahlussunnah wal Jamaah yang membela konsep-konsep imam empat mazhab dan aqidah Asy'ariyah, Maturidiyah, Al-Ghazali, dan lainnya. 

Al-Buthi juga dikenal sebagai ulama Sunni yang multidisiplin, seperti dalam ilmu falsafah, akidah, hafizh Alquran, ulumul Quran, dan ulumul hadits. 

 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement