Jumat 08 May 2020 15:02 WIB

Aa Gym: Prank Perbuatan Sangat Buruk

Prank yang dilakukan Ferdian Paleka tercela dalam pandangan Islam.

Rep: Rizky Suryarandika/ Red: Ani Nursalikah
Aa Gym: Prank Perbuatan Sangat Buruk
Foto: Yogi Ardhi/Republika
Aa Gym: Prank Perbuatan Sangat Buruk

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Pendakwah kondang Abdullah Gymnastiar atau Aa Gym angkat suara soal video prank youtuber Ferdian Paleka yang membagikan bantuan sembako palsu. Perbuatan semacam itu dianggap masuk kategori perbuatan tercela dalam kajian Islam.

Baca Juga

Aa Gym menasehati, Muslim yang baik membuat orang lain selamat dari gangguan lisan, tangan, dan perbuatannya. Dalam Islam, akhlak paling utama ialah tidak merugikan orang lain.

"Dilarang dzalim dalam bentuk apa pun, prank itu perbuatan yang mencari keuntungan dengan merugikan orang lain. Tentu ini perbuatan sangat buruk dalam pandangan Islam dan kemanusiaan," kata Aa Gym pada Republika.co.id, Jumat (8/5).

Aa Gym menyayangkan tindakan prank yang condong merugikan orang lain. Apalagi melakukan prank tujuannya untuk sekadar mencari popularitas, pengikut, dan uang dari perbuatan tidak baik.

"Carilah rizki dengan cara yang penuh kehormatan dan kemuliaan," ujar Aa Gym.

Aa Gym menyatakan setiap melakukan keburukan pasti ada balasannya. Tak menutup kemungkinan setiap kali berbuat buruk pada orang lain, keburukan itu akan menimpa dirinya.

"Maka cukupkanlah berniat dan berbuat baik, Insya Allah, terkenal atau tidak terkenal, orang yang berbuat baik itu selamat dunia akhirat," ujar Aa Gym.

Ferdian Paleka telah ditangkap pada Jumat (8/5) dini hari oleh polisi setelah buron selama beberapa hari terakhir. Penangkapannya menyusul rekan-rekannya yang lebih dulu diamankan polisi.

 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement