Rabu 02 Oct 2019 01:43 WIB

IZI dan PT Paragon Kerja Sama Luncurkan Beasiswa

IZI dan Paragon meluncurkan program beasiswa untuk 50 pelajar.

Rep: Rossi Handayani/ Red: Gita Amanda
Beasiswa (ilustrasi)
Foto: yeppopo.wordpress.com
Beasiswa (ilustrasi)

REPUBLIKA.CO.ID, BENGKULU -- Sebagai wujud kontribusi Lembaga Zakat Nasional dalam menyukseskan Program Kampung Zakat, yang sudah dibangun dan diresmikan oleh Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) bersama Kementrian Agama di Desa Sido Mulyo, Kabupaten Seluma, Bengkulu, Inisiatif Zakat Indonesia (IZI) perwakilan Bengkulu  meluncurkan Program Beasiswa untuk 50 pelajar pada Sabtu (28/9) lalu.

Kegiatan dilaksanakan di Lapangan Upacara SDN 073 Sido Mulyo. Selain bantuan beasiswa, IZI juga memberikan bantuan berupa pembuatan sumur bor sebagai sarana siswa, dan masyarakat sekitar dalam memenuhi kebutuhan air bersih. IZI perwakilan Bengkulu bekerja sama dengan PT Paragon berinisiatif untuk membuatkan akses sumur bor, yang nantinya dapat dimanfaatkan untuk kebutuhan sekolah bahkan masyarakat luas.

"Alhamdulillah atas kerja sama dengan PT. Paragon ini tidak hanya akses untuk air bersih, akan tetapi juga bantuan untuk murid yang tidak mampu berupa beasiswa," kata Kepala Cabang IZI perwakilan Bengkulu, Repa Sanutra, dalam situs resminya.

Adapun akses air di wilayah Sido Mulyo cukup sulit, terutama ketika musim kemarau datang, sungai dan sumur warga mulai mengering. Ditambah akses PDAM yang belum masuk, sehingga semakin menyulitkan warga dalam mendapatkan air bersih.

SDN 073 Sido Mulyo sudah puluhan tahun tidak memiliki akses air bersih. Bahkan sampai puluhan tahun sudah terbiasa mewajibkan para murid untuk membawa jeriken air ke sekolah untuk sekadar memenuhi kebutuhan air di sekolah.

Kepala Sekolah SDN 073, Suharyati tidak lupa mengucapkan rasa terima kasihnya kepad IZI dan PT Paragon, atas kerja samanya dapat menjadi solusi untuk kebutuhan air bersih dan beasiswa untuk muridnya.

"Saya sering menangis melihat para murid membawa jeriken air ke sekolah. Sebagai wujud syukur kami pihak sekolah mengundang para wali murid untuk membawa jeriken untuk diisi dan dibawa ke rumah," ucapnya.

Ketua Baznas Kabupaten Seluma, Andi Sunarto juga turut mengucapkan rasa terima kasihnya atas berjalannya bantuan dari IZI yang bekerjasama dengan PT Paragon. "Alhamdulillah IZI sudah bergerak terlebih dahulu dalam berkontribusi di wilayah Kampung Zakat, mudah-mudahan ikhtiar kita semua dapat terlaksana sesuai yang sudah direncanakan ketika launching di Kampung di sini," ungkap Andi Sunarto.

Sementara bantuan beasiswa yang diberikan kepada 50 siswa berupa bantuan biaya bulanan selama satu tahun, serta perlengkapan sekolah berupa tas, buku, alQuran, dan lainnya. "Bantuan yang diberikan diharapkan mampu mengurangi beban wali murid yang rata-rata bekerja sebagai petani dan pembuat bata di Desa Sido Mulyo," kata Repa.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement