REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Rumah Zakat membangun kepedulian anak SD Juara Paragon Jakarta Selatan untuk menebar kebaikan kepada sesama. Pemberian gizi tambahan merupakan program kelas yang diadakan tiap pekan di SD Juara Paragon JakSel.
Program ini dalam rangka menstimulus anak untuk berlatih menebar kebaikan dan berbagi kepada sesama. Sederhana namun tersirat makna dibaliknya.
Hari kamis (8/8), Aisyah dan Bella yang merupakan siswa kelas 1 mendapat jadwal memberikan gizi tambahan bagi teman-temannya. Aisyah membawa puding Oreo yang dibuat bersama ibu dan kakaknya serta Bella membawa jus jambu.
Aisyah dan Bella sangat antusias ingin langsung membagikan makanan yang dibawanya. Terukir senyum dibalik wajah kedua anak ini, saat teman-temannya serentak ucapkan terima kasih kepadanya.
Rumah Zakat membangun kepedulian anak SD Juara Paragon Jakarta Selatan untuk menebar kebaikan kepada sesama.
"Aku suka banget pudingnya, enak," ucap Hilal sambil melahapnya.
"Bu, aku boleh nambah jusnya?" ucap beberapa siswa.
Selain belajar berbagi, kegiatan ini juga membantu mengenalkan anak tentang konsep zero waste. Semua makanan dan minuman yang tersaji tidak dibungkus dengan plastik, stirofoam dan bahan sejenisnya. Akan tetapi siswa diminta membawa wadah makan dan minum sendiri dari rumah. Kegiatan diharapkan efektif mengurangi sampah.
Di akhir setelah anak menghabiskan makanannya untuk melatih mereka bertanggung jawab pada barang-barang pribadinya, mereka mencuci peralatan makannya sendiri.