Selasa 06 Aug 2019 21:30 WIB

Keluarga Mbah Moen akan Berangkat ke Makkah Besok

Keluarga Mbah Moen akan berangkat menuju Makkah.

Jàmaah haji asal Indonesia ikut menghadiri prosesi pemakaman KH Maimoen Zubair di pemamakan Ma'la, kawasan Dahlatul Jin, Makkah, Selasa (6/8).
Foto: Republika/M Hafil
Jàmaah haji asal Indonesia ikut menghadiri prosesi pemakaman KH Maimoen Zubair di pemamakan Ma'la, kawasan Dahlatul Jin, Makkah, Selasa (6/8).

REPUBLIKA.CO.ID, REMBANG— Keluarga tokoh ulama karismatik KH Maimun Zubair (Maimoen Zubair), pengasuh Pesantren al-Anwar, Sarang, Rembang atau akrab disapa Mbah Moen segera menuju Makkah menyusul pemakaman Mbah Moen yang tetap dilakukan di Makkah.

"Rencana keluarga dari Rembang berangkat ke Makkah Rabu (7/8)," kata salah satu putra Kiai Maimun Zubair Majid Kamil MZ dihubungi dari Kudus, Selasa (6/8).

Baca Juga

Salah satu anggota keluarga yang akan ke Makkah, kata dia, dirinya bersama anggota keluarga yang lain yang kebetulan tidak ikut serta dalam rombongan ke Makkah.

Terkait pemakaman, katanya, keluarga sudah sepakat untuk dimakamkan di Makkah. Pemakaman almarhum, kata dia, sudah dilakukan hari ini (6/8) setelah Dhuhur waktu Arab Saudi.

Terkait kabar hendak dimakamkan di Tanah Air, kata dia, keluarga memang sempat dihubungi oleh salah satu kiai asal Jateng, namun keluarga sudah sepakat untuk dimakamkan di Makkah. "Mengingat dan menimbang, akhirnya diputuskan untuk dimakamkan di Makkah," ujarnya.

Mbah Moen wafat pada usia 90 tahun. Mbah Moen merupakan kiai kelahiran 28 Oktober 1928. Mbah Moen mengembuskan nafas terakhir di Rumah Sakit Al Noor, Makkah, hari ini, Selasa (6/8).

 

 

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement