REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Program Empowering Indonesia mulai merambah ke para pegawai perusahaan
elektronik dan telepon pintar terkenal di dunia, Samsung. Sejumlah pegawai PT Samsung Electronics Indonesia mendapat pelatihan managerial skill.
Mohamad Soleh sebagai penulis buku Smart Empowerment Technique (SET) berperan sebagai master trainer untuk program Managerial Skill Training yang diadakan pada tanggal 16-17 Maret 2017 lalu di kantor dan pabrik Samsung di Cikarang Utara, Bekasi, Jawa Barat. Bersama tim trainer AIDA Consultant, Soleh mengajak peserta training untuk mendapatkan pembelajaran tentang bagaimana menjalankan fungsi manajerial dengan teknik empowering yang efektif.
"Kali ini, taglinenya adalah Organizing Our Energy Team by team Magic of coaching," ujar Soleh seperti tertuang dalam siaran pers, Ahad (12/11).
Selama training, peserta diberikan materi mengenai peran dan fungsi manajerial, bagaimana berpikir strategik, merancang rencana kerja strategis dan taktis yang detail berdasarkan penggalian akar masalah. Mereka juga menyusun rencana kerja yang detail berbasis Work Breakdown Structure.
"Oleh karena itu, Hasil dari training ini setiap peserta mempunyai rencana aksi untuk memaksimalkan potensi diri
dalam meningkatkan kinerja organisasinya," kata Soleh.
Setelah training selesai, beberapa pekan berikutnya para karyawan peserta training diberikan penugasan (project assignment) dan di coaching khusus secara intensif oleh tim AIDA Consultant.