Jumat 17 Mar 2017 00:44 WIB

Cintailah Ulama Seperti Abu Bakar Mencintai Rasulullah

Ustadz Muhammad Arifin Ilham
Foto: Dok Az-Zikra
Ustadz Muhammad Arifin Ilham

REPUBLIKA.CO.ID, Oleh: Ustaz Arifin Ilham

Sayyidina Abu Bakar RA selalu mengiringi Rasulullah SAW berjalan pulang bersama setelah menunaikan shalat Isya berjamaah. Mereka berpisah ketika Nabi masuk rumahnya. Dan terkadang berpisah sejenak sangatlah terasa berat bagi Abu Bakar.

"Beliau duduk di depan pintu rumah Nabi hingga fajar tiba. Rasulullah keluar dari rumah untuk shalat Subuh dan Abu Bakar berangkat bersama orang terkasihnya lagi. Nabi bertanya, 'Kenapa sampai demikian duhai Abu Bakar?' Dan Abu Bakar menjawab, qurratu 'ayni bika ya Rasulullah (engkau adalah segala penghias dan pengobat rindu bagi mataku, wahai Rasulullah)."

Bagi kita yang tak pernah tahu bagaimana rupa Rasulullah SAW cukuplah berkumpul dan menatap para auliya atau ulama. Imam Hasan al-Basri ditanya seseorang, "Wahai Imam Hasan, katakan amalan apa yang bisa membuat aku dekat dengan Allah dan menyelamatkan diriku di tempat terbaik di yaumil akhir (jannah).

Dan Imam Hasan menjawab, "Cintailah para auliya atau ulama (orang yang dekat dengan Allah) dan berharap ketika Allah menatap hati para kekasihnya itu dan di sana tertulis namamu, dan itu akan membuat Allah membiarkan engkau bersama mereka di tempat terbaik-Nya. Insya Allah, Aamiin."

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement