Senin 11 Jan 2016 08:07 WIB

Luar Biasa, Ada 40 Fadhilah Shalawat

Ustadz A Saefulloh MA membahas fadhilah shalawat saat mengisi halaqah Shubuh di Masjid Riyadhus Sholihin Parung, Bogor, Jawa Barat, Ahad (10/1).
Foto: Dok Saefulloh
Ustadz A Saefulloh MA membahas fadhilah shalawat saat mengisi halaqah Shubuh di Masjid Riyadhus Sholihin Parung, Bogor, Jawa Barat, Ahad (10/1).

REPUBLIKA.CO.ID, BOGOR – Masjid Riyadhus Sholihin Parung, Bogor, Jawa Barat, tiap Ahad rutin menggelar  kegiatan halaqah Shubuh yang diadakan seusai shalat Shubuh berjamaah, tepatnya pukul 05.00-06.00.

Menurut Ketua DKM Masjid Riyadhus Sholihin H Damanhuri Zuhri, halaqah Shubuh  itu menampilkan beberapa nara sumber sesuai tema kajiannya masing-masing.  Ahad minggu pertama membaha kajian tafsir Al-Qur’an bersama KH Dr Mukri Adji  MA.

Ahad kedua mengupas kajian akhlak/tazkiyah qalbu bersama Ustadz  A Saefulloh MA. Ahad ketiga  membicarakan kajian hadits bersama  KH Drs Encep Hidayat MA. “Ahad  keempat  mengupas kajian Islam sebagai karunia tak ternilai bersama KH Dr Hasan Basri Tanjung MA,” ujar Damanhuri Zuhri.

Halaqah Shubuh Masjid Riyadhus Sholihin Ahad (10/1) menampilkan nara sumber Ustadz A Saefulloh MA. Dalam kesempatan tersebut, Ustadz Saefulloh secara khusus membahas fadhilah (keutamaan) bershalawat kepada Nabi Muhammad SAW. “Minimal ada 40 fadhilah shalawat,” kata Saefulloh.

Saefulloh yang juga salah seorang Astadiz Majelis Azzikra yang dipimpin KH Muhammad Arifin Ilham menyebutkan beberapa di antaranya.

Pertama, kata Saefulloh, dikabulkan nya doa, sebagai mana Rasulullah SAW  bersabda, "Tiadalah dari sebuah doa, kecuali antara doa dan langit terdapat sebuah hijab (penghalang), hingga ia bershalawat kepada ku, jika bershalawat terkoyahlah hijab dan terangkatnya doa tersebut" (HR.Thabrani).

Kedua, ujar Saefulloh, dijanjikan pahala berlipat ganda. Ketiga, diangkat derajatnya. Keempat, mendapatkan syafaat Rasulullah SAW.  “Selanjutnya, mendapatkan balasan 10 rahmat, 10 kebaikan, 10 derajat, dan dihapuskannya 10 keburukan,” papar Ustadz Saefulloh MA yang bulan lalu baru saja meluncurkan  buku berjudul “Atasi Masalahmu dengan 7S”.

Buku “Atasi Masalahmu dengan 7S” atau “7S” yang diterbitkan oleh Ajib Publishing menawarkan tujuh  resep untuk menghadapi berbagai persoalan dan tantangan kehidupan berdasarkan tuntunan Al-Qur’an dan Sunnah Rasulullah SAW. Ketujuh resep itu adalah shalat, shalawat, sedekah, syukur, sabar, silaturahim, dan senyum.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement