REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Setelah sapi itu mereka beli, disembelihlah dan lidahnya segera diambil untuk diserahkan kepada Nabi Musa. Selanjutnya, Nabi Musa menuju ke kuburan orang yang mati terbunuh itu.
Setelah kuburannya di bongkar, mayat itu lalu dipukul oleh Nabi Musa dengan lidah sapi dan mayat itu hidup kembali. Lalu Nabi Musa bertanya kepada mayat itu siapa yang membunuhnya. Mayat itu mengatakan bahwa yang membunuhnya itu adalah orang yang datang mengadukan pembunuhan kepada Nabi Musa.
(Baca: Awal Mula Kisah Sapi Pembuka Tabir Kejahatan)
Dengan kejadian itu, terbukalah rahasia gaib selama ini dan tersimpul pula berbagai pelajaran dan peringatan yang sanggat tinggi nilai serta harganya untuk orang-orang yang percaya kepada Allah SWT. Bahwa sesungguhnya Allah kuasa atas segala-galanya, baik yang terjadi di langit dan bumi. Dia, Allah SWT, yang bisa mematikan dan menghidupkan setiap makhluk.
(Baca Juga: Nabi Musa dan Kisah Sapi Pembuka Tabir Kejahatan)
"Apakah kamu tidak memperhatikan orang-orang yang ke luar dari kampung halaman mereka, sedang mereka beribu-ribu (jumlahnya) karena takut mati; maka Allah berfirman kepada mereka, 'Matilah kamu,' kemudian Allah menghidupkan mereka. Sesungguhnya Allah mempunyai karunia terhadap manusia tetapi kebanyakan manusia tidak bersyukur." (QS al-Baqarah [2]: 243).