Rabu 09 Dec 2015 12:13 WIB

'Hingga Meninggal Ustaz Toto Tasmara tak Pernah Menyusahkan'

Rep: C27/ Red: Karta Raharja Ucu
 Suasana di rumah duka almarhum ustaz Toto Tasmara di kawasan Rempoa, CIputat, Tangerang Selatan, Rabu (9/12).
Foto: foto : C 27
Suasana di rumah duka almarhum ustaz Toto Tasmara di kawasan Rempoa, CIputat, Tangerang Selatan, Rabu (9/12).

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Di mata keluargany, almarhum Ustaz Toto Tasmara merupakan sosok panutan yang memberikan contoh. Tidak hanya di keluarga, almarhum juga menjadi teladan bagi masyarakat luas.

"Bapak itu penuh memberikan banyak contoh, tidak hanya teori tapi paraktik," ujar anak pertama almarhum, Dhani  Firmantara, di Rumah Duka Puri Falmboyan Rempoa, Tangerang Selatan, Rabu (9/12).

Firman merawikan, ayahnya selalu dapat memberikan tuntunan yang selalu dibarengi dengan perilaku yang tepat. Ucapan dan sikapnya tidak berbeda, sesuai dengan kebaikan yang ingin ditunjukan.

"Hingga sampai hari akhir pun tidak pernah menyusahkan," kata Dhani yang tidak bisa menyembunyikan kesedihan saat menceritakan sosok ayahnya yang dikagumi.

Ustaz Toto begitu berkesan di dalam hati keluarganya. Meski fokus dalam dunia dakwah, menurut Dhani, almarhum tidak melupakan peranan sebagai kepala keluarga yang selalu hadir untuk memberikan contoh baik bagi kehidupan keluarga.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement