Selasa 28 Jul 2015 16:53 WIB

Polda Sumsel Prioritaskan Calon Anggota yang Hafiz Alquran

  Kapolda Sumsel Irjen Pol Prof Iza Fadri memecat seorang anggota Polri Brigadir Polisi (Brigpol) Firman yang terlibat dalam kasus narkoba di Mapolda Sumsel, Palembang, Kamis (22/1).   (Republika/Maspriel Aries)
Kapolda Sumsel Irjen Pol Prof Iza Fadri memecat seorang anggota Polri Brigadir Polisi (Brigpol) Firman yang terlibat dalam kasus narkoba di Mapolda Sumsel, Palembang, Kamis (22/1). (Republika/Maspriel Aries)

REPUBLIKA.CO.ID, PALEMBANG -- Kepolisian Daerah Sumatera Selatan akan memprioritaskan dalam menerima anggota Polri di provinsi itu bagi calon pelamar yang hafal Alquran. "Kami menginginkan anggota Polri memiliki keahlian termasuk dalam bidang agama," kata Kapolda Sumsel Irjen Pol Iza Fadri di Palembang, Selasa (28/7).

Sudah ada anggota yang Hafiz Alquran bahkan pernah tampil di telivisi beberapa waktu lalu. Ini berarti anggota memiliki kemampuan terutama dalam kemasyarakatan, kata dia. Bukan itu saja tetapi bagi calon yang pernah prestasi di SMU juga menjadi prioritas dalam penerimaan anggota penegak hukum tersebut.

"Kesemuanya itu dilakukan supaya anggota Polri mendatang lebih berkualitas sehingga semakin dicintai rakyat," ujar dia.

Lebih lanjut dia mengatakan, memang anggota yang memiliki kemampuan dan keahlian akan dicintai termasuk masyarakat sehingga dalam mejalankan tugas semakin maksimal. Oleh karena itu, dalam penerimaan anggota pihaknya mengutamakan yang memiliki keahlian tersendiri supaya Polri semakin berwibawa.

Selain itu Polri milik rakyat sehingga harus menyatu dengan warga. "Mengenai diutamakan calon yang memiliki keahlian tersebut sudah disampaikan pada anggota Komisi III DPR RI saat rapat dengar pendapat di Palembang lalu," kata dia.

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement