REPUBLIKA.CO.ID,JAKARTA--Dalam rangka persiapan pelaksanaan haji 1436H/2015 M, Menteri Kesehatan Prof. DR. dr. Nila F. Moeloek, Sp.M (K) bersama Menteri Agama Lukman Hakim Saifuddin bertolak ke Tanah Suci pada tanggal 11-16 Januari 2015 lalu.
Kunjungan kedua menteri ini dimaksudkan untuk memastikan kesiapan pelayanan pelaksanaan haji oleh Kantor Urusan Haji dan kesiapan Balai Pengobatan Haji Indonesia milik pemerintah Indonesia.
“Agenda utama dalam perjalanan ini adalah pertemuan antara pemerintah Indonesia, dalam hal ini diwakili oleh Kementerian Agama dan Kementerian Kesehatan, dengan Kementerian Haji Pemerintah Arab Saudi,” papar Menag, Sabtu (17/1).
Tujuannya, sebut Menag, dicapainya kesepakatan kedua negara mengenai jumlah kuota jamaah haji pada tahun 1436H/2015 M, kuantitas dan kualitas layanan yang dibutuhkan, dan kesepakatan
jumlah petugas haji.
“Pada awalnya, pemerintah Arab Saudi berencana untuk mengurangi jumlah petugas haji, namun pada akhirnya dicapai kesepakatan bahwa tidak akan ada pengurangan. Jumlah petugas dan tenaga kesehatan pada pelaksanaan haji nanti tetap jumlahnya seperti tahun sebelumnya, yakni 309 orang dari berbagai latar belakang profesi,” ungkap Menag.