REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -– Menteri Agama, Lukman Hakim Saifudin mengakui di dalam agama islam terdapat perbedaan pandangan mengenai penghormatan terhadap perayaan agama lain. Untuk itu, dalam menanggapi perbedaan tersebut, semua kalangan diminta untuk saling menghormati dan tidak saling menyalahkan.
“Jadi di internal Islam sendiri terdapat pemahaman beragam. Jadi jangan saling memaksakan apalagi saling menyalahkan. Bagi yang ingin mengucapkan, ucapan selamat ya kita hormati karena keyakinannya membolehkan. Tapi bagi yang tidak, umat Kristiani diharapkan memahami tidak perlu berkecil hati,” ujar Lukman Hakim Saifudin, dalam di Kantor Kemenag, Kamis (11/12).
Secara gamblang, dia menjelaskan tolerasansi adalah kesadaran untuk memahami dan mengerti akan perbedaan. Toleransi, kata dia, mewujud kepada sikap saling menghormati dan menghargai.
“Bukan menuntut apalagi memaksa untuk meleburkan diri. Tidak juga mencampuradukkan antara perbedaan-perbedaan yang hakikatnya memang sudah berbeda,” tegasnya.
Oleh karena itu, dia meminta kepada semua umat, terutama umat kristianai, tentang adanya perbedaan dalam umat islam. Dia menjelaskan, sebagian ulama Islam yang mengatakan, untuk tidak mengucapkan ucapan selamat natal.