Ahad 11 Mar 2012 08:46 WIB

MTQ Sumsel Pakai Sistem Baru, Peserta Bisa Langsung Tahu Nilanya

Salah satu panggung MTQ (ilustrasi)
Foto: Dok Republika
Salah satu panggung MTQ (ilustrasi)

REPUBLIKA.CO.ID, PALEMBANG -- Pelaksanaan Musabaqah Tilawatil Quran XXV Provinsi Sumatera Selatan akan menerapkan sistem penilaian yang telah diperbaharui. MTQ 2012 Sumsel akan digelar di halaman Gedung Olahraga Kota Baturaja, Kabupaten Ogan Komering Ulu (OKU), pada 11-17 Maret.

Pada Ahad (11/3) malam ini, MTQ rencananya akan dibuka oleh Wakil Menteri Agama (Wamenag), Prof Dr Nasaruddin Umar MA. Acara pembukaan juga dihadir oleh Wakil Gubernur Sumsel, H Eddy Yusuf, dan Bupati OKU, Drs H Yulius Nawawi.

Berdasarkan informasi panitia, MTQ Sumsel kali ini mulai menerapkan sistem penilaian sementara. Dengan sistem baru ini, peserta sudah langsung tahu nilainya saat turun dari mimbar. Hasil penjurian langsung dimunculkan di papan penilaian.

Kakanwil Kementerian Agama Sumsel, Najib Haitami, menyatakan sistem penilaian tersebut bertujuan untuk menjamin keterbukaan dan objektivitas penilaian. ''Ini untuk menghindari permainan oknum panitia sekaligus akan memberdayakan hakim dari kabupaten dan kota di Sumsel yang dilibatkan secara aktif dalam penilaiannya,'' katanya.

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement