Selasa 25 Mar 2025 09:29 WIB

Pemudik Motor Mulai Melintasi Pelabuhan Ciwandan

Pelabuhan Ciwandan khusus untuk pemudik motor dan truk golongan 7 ke bawah.

Foto udara suasana lalu lintas saat pemberlakuan sistem satu arah di Ciwandan, Kota Cilegon, Banten, Senin (27/1/2025).
Foto: ANTARA FOTO/Muhammad Bagus Khoirunas
Foto udara suasana lalu lintas saat pemberlakuan sistem satu arah di Ciwandan, Kota Cilegon, Banten, Senin (27/1/2025).

REPUBLIKA.CO.ID, CILEGON -- Pada H-7 Lebaran 2025 sejumlah pemudik dengan menggunakan sepeda motor yang memilih mudik lebih awal mulai melintas di Pelabuhan Ciwandan, Kota Cilegon, Banten.

Pantauan di lokasi pada Selasa (25/3/2025), mulai dari pukul 03.00 WIB hingga 05.00 WIB pemudik bersepeda motor yang hendak menyeberang ke Pelabuhan Bakauheni Lampung terpantau mulai berdatangan di Pelabuhan Ciwandan, Banten.

Baca Juga

Sejumlah pemudik memilih berangkat lebih awal untuk menghindari puncak arus mudik yang diprediksi akan terjadi pada H-3 Lebaran 2025.

Sepeda motor pemudik ini penuh dengan barang bawaan di bagian belakang, tengah, dan depan. Mayoritas pemudik bersepeda motor dengan berboncengan.

Pemudik asal Jakarta, Ahmad Zaelani, yang membawa istri dan seorang anaknya melakukan perjalanan sejak Senin (24/3/2025) pukul 22.30 WIB dengan tujuan Kota Agung, Lampung.

Ia memilih mudik lebih awal karena sudah libur dan juga untuk menghindari kepadatan arus lalu lintas yang sering terjadi pada saat mudik.

 

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement