Kamis 01 Aug 2024 10:14 WIB

Ismail Haniyeh Syahid di Iran, Ini 3 Jenis Syuhada Menurut Islam

Ada tiga macam kematian syahid menurut ajaran Islam.

Ismail Haniyeh saat ditemui Republika pada 2010.
Foto: Nur Hasan Murtiaji/Republika
Ismail Haniyeh saat ditemui Republika pada 2010.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Kepala Biro Politik Harakat al-Muqawwamatul Islamiyyah (Hamas) Ismail Haniyeh gugur di Teheran, Iran, kemarin. Tokoh pejuang Palestina itu syahid usai tempat tinggalnya di kota tersebut dihantam serangan udara Israel.

Dunia yang terbuka matanya akan penjajahan zionis mengutuk operasi militer tersebut. Presiden Palestina Mahmoud Abbas, misalnya, memandang tindakan Israel itu adalah pengecut dan hanya semakin memicu eskalasi konflik.

Baca Juga

"Presiden mengumumkan hari berkabung dan memerintahkan pengibaran bendera setengah tiang sebagai tanda berkabung atas pembunuhan pemimpin Hamas, Ismail Haniyeh," demikian kutipan dari akun resmi Misi Palestina untuk PBB di platform X.

Wajarlah bila setiap Mukmin mengidam-idamkan kematian syahid. Memang, kapan waktu ajal dan di mana nyawa diambil, itu merupakan rahasia Allah. Namun, sah-sah saja atau bahkan dianjurkan bahwa orang Islam menginginkan akhir yang baik (husnul khatimah).

وَمَا تَدۡرِىۡ نَفۡسٌ مَّاذَا تَكۡسِبُ غَدًا‌ ؕ وَّمَا تَدۡرِىۡ نَـفۡسٌۢ بِاَىِّ اَرۡضٍ تَمُوۡتُ ‌ؕ اِنَّ اللّٰهَ عَلِيۡمٌ خَبِيۡرٌ

"Dan tidak ada seorang pun yang dapat mengetahui (dengan pasti) apa yang akan dikerjakannya besok. Dan tidak ada seorang pun yang dapat mengetahui di bumi mana dia akan mati. Sungguh, Allah Maha Mengetahui, Maha Mengenal" (QS Luqman: 34).

Nabi Muhammad SAW bersabda, “Orang yang mati syahid di sisi Allah mempunyai enam keutamaan, (yakni) dosanya akan diampuni sejak awal kematiannya; diperlihatkan tempat duduknya di surga; dijaga dari siksa kubur; diberi keamanan dari ketakutan yang besar saat dibangkitkan dari kubur; diberi mahkota kemuliaan—yang satu permata darinya lebih baik daripada dunia seisinya; (serta) dinikahkan dengan 72 bidadari dan diberi hak untuk memberikan syafaat kepada 70 orang dari keluarganya” (HR at-Tirmidzi).

Ada tiga macam kematian syahid. Apa sajakah itu?

Baca selanjutnya ...

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement