Senin 15 Jul 2024 13:05 WIB

Kisah Orang Palestina Berdialog dengan Dajjal

Kemunculan Dajjal adalah salah satu tanda kiamat besar.

Dajjal/ilustrasi
Foto:

Dia berkata, "Sampaikan padaku tentang pohon kurma Baisan yang ada di antara Sungai Yordan dan Palestina, apakah sudah berbuah?"

Mereka menjawab, "Ya."

Dia kembali berkata, "Sampaikan padaku tentang Muhammad, apakah sudah diutus?"

Mereka menjawab, "Ya."

Dia berkata lagi, "Sampaikan padaku bagaimana orang-orang mendatanginya?"

Mereka pun menjawab, "Dengan cepat (beriman kepada Rasulullah)."

Orang itu kemudian meloncat. Akhirnya, mereka bertanya, "Siapakah kamu?"

Ia menjawab, "Aku adalah Dajjal."

Rasulullah SAW bersabda, "Dia (Dajjal) akan memasuki seluruh daerah kecuali Thaibah, dan Thaibah adalah Madinah" (HR Tirmidzi).

Hadis tersebut menerangkan, Dajjal akan muncul sebagai tanda kiamat pada akhir zaman. Iamenetap di sebuah pulau. Kelak, Allah akan menakdirkan bahwa dia dapat meninggalkan pulau tersebut, untuk kemudian melintasi berbagai negeri--dari timur ke barat.

Tidak ada satupun pemukiman di bumi tanpa dilewatinya, kecuali Tanah Suci. Hadis yang diriwayatkan dari Fatimah binti Qais tersebut tidak hanya tercantum dalam Sunan Tirmidzi, tetapi juga dalam Shahih Muslim dengan matan yang jauh lebih panjang dan sangat perinci mengenai Dajjal.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement