Senin 27 May 2024 20:51 WIB

Sering-Sering Ucapkan Terima Kasih kepada Orang Atas Kebaikannya, Mengapa?

Berterimakasih kepada manusia wujud syukur kepada Allah SWT.

Rep: Rahmat Fajar, Umar Mukhtar / Red: Nashih Nashrullah
Bersalaman rasa terima kasih.  (ilustrasi) Berterimakasih kepada manusia wujud syukur kepada Allah SWT
Foto: Republika/Aditya Pradana Putra
Bersalaman rasa terima kasih. (ilustrasi) Berterimakasih kepada manusia wujud syukur kepada Allah SWT

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA — Allah SWT akan selalu mengingat orang yang pandai bersyukur. Beberapa firmannya menunjukkan agar umat manusia memperbanyak bersyukur. 

Hal ini sebagaimana ditegaskan dalam surat al-Baqarah ayat 152 yang berbunyi:

Baca Juga

فَاذْكُرُوْنِيْٓ اَذْكُرْكُمْ وَاشْكُرُوْا لِيْ وَلَا تَكْفُرُونِ  Artinya: "Maka, ingatlah kepada-Ku, Aku pun akan ingat kepadamu. Bersyukurlah kepada-Ku dan janganlah kamu ingkar kepada-Ku."

Tafsir Tahlili dalam Alquran Kemenag menjelaskan bahwa ayat tersebut menyerukan kepada manusia agar selalu mengingat Allah SWT. Sebab Allah SWT telah menurunkan nikmat kepada manusia. Rasa syukur harus selalu dilakukan baik ucapan maupun perbuatan.

 

Menurut ayat tersebut, Allah SWT akan selalu mengingat mereka yang juga mengingat-Nya. Manusia hendaknya tidak mengkufurkan nikmat yang telah diberikan Dia. Firman Allah SWT lainnya tentang bersyukur yakni pada surat Ad Duha ayat 11:

وَاَمَّا بِنِعْمَةِ رَبِّكَ فَحَدِّثْ Artinya: "Terhadap nikmat Tuhanmu, nyatakanlah (dengan bersyukur)."

Ayat ini menurut Tafsir Tahlili mengingatkan kembali kepada Nabi Muhammad SAW agar banyak memberi kepada kaum fakir dan miskin serta merbanyak bersyukur. Ayat ini memerintahkan agar menyebut dan mengingat nikmat, tapi bukan untuk membangga-banggakan diri.

Nikmat Allah SWT berbagai macam bentuk baik itu berupa harta benda ataupun kesehatan dan rezeki yang melimpah. Maka bersyukur ketika mendapatkan rezeki dalam bentuk apapun harus memanjatkan syukur kepada Allah SWT.

Diberikan kesehatan dalam mencari rezeki merupakan kenikmatan luar biasa. Sebab apabila tidak sehat maka akan tidak bisa mencari rezeki. Ia akan hanya berbaring di tempat perawatan atau tempat tidur. 

Lantas bagaimana cara bersyukur yang sederhana? 

Dalam sebuah hadits pendek berikut dijelaskan mengenai bagaimana seorang Muslim menyatakan rasa syukur kepada Allah SWT atas kebaikan yang diterima dari seseorang yang membantunya. Berikut ini haditsnya.

عن أبي هريرة قال: قال رسول الله صلى الله عليه وسلم: من لا يشكر الناس لا يشكر الله

Diriwayatkan dari Abu Hurairah RA, Nabi Muhammad SAW bersabda, "Siapa yang tidak berterima kasih kepada manusia, maka dia tidak bersyukur kepada Allah SWT." (HR Tirmidzi).

Karena itu, seorang Muslim juga harus mengucapkan terima kasih kepada orang yang membantu atau menolongnya dalam berbagai urusan, agar termasuk orang-orang yang bersyukur kepada Allah SWT.

photo
3 Manfaat Mensyukuri Nikmat Allah SWT (ilustrasi) - (republika)

Seberapa tertarik Kamu untuk membeli mobil listrik?

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement