Ahad 25 Feb 2024 21:26 WIB

LPTQ Biak Buka Pendaftaran Lomba Peserta MTQ ke-30

Lomba akan berlangsung pada 6-9 Maret 2024.

Salah satu panggung MTQ (ilustrasi)
Foto: Dok Republika
Salah satu panggung MTQ (ilustrasi)

REPUBLIKA.CO.ID, BIAK -- Lembaga Pengembangan Tilawatil Quran (LPTQ) melalui Panitia Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) ke-30 Kabupaten Biak Numfor, Papua membuka pendaftaran peserta lomba seni baca Alquran. Lomba akan berlangsung pada 6-9 Maret 2024.

"Panitia MTQ menggelar cabang lomba tilawah Alquran putra/putri, hafalan Hifzil Alquran, kaligrafi Alquran, Syarhil Alquran, Fahmil dan cabang makalah Alquran," ujar Ketua Lembaga Pengembangan Tilawatil Quran (LPTQ) Kabupaten Biak Numfor Iwan Ismulyanto di Biak, Ahad (25/2/2024).

Baca Juga

Ia berharap ajang MTQ tingkat Kabupaten Biak Numfor dalam upaya untuk menyalurkan minat bakat bagi anak-anak dalam bidang tilawah Alquran. Melalui ajang MTQ, diharapkan dapat meningkatkan pengamalan nilai-nilai dalam kandungan isi ayat Alquran bisa menambah keimanan dan ketakwaan umat Islam.

Iwan menyebut, panitia masih membuka pendaftaran MTQ bagi kafilah asal takmir masjid, TPQ, sekolah dan ormas Islam untuk mengikuti kegiatan lomba.

"Untuk menjadi peserta MTQ 2024 peserta harus memenuhi persyaratan yang sudah berlaku ditetapkan panitia sesuai dengan cabang lomba yang diikuti," katanya.

Panitia Pelaksana MTQ 2024 Biak Hasan Laboy berharap semua bidang di kepanitiaan harus bekerjasama dan berkomunikasi untuk suksesnya acara MTQ. "Masing-masing panitia untuk menyukseskan cabang lomba menyesuaikan dengan jadwal yang ditetapkan 6-9 Maret 2024," katanya.

Persiapan lomba MTQ XXX/2024 dilakukan rapat koordinasi antarbidang panitia dipimpin Ketua LPTQ Iwan Ismulyanto.

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement