Selasa 12 Dec 2023 19:44 WIB

Pemprov Lampung Sampaikan ke Dubes Dukungan Pembebasan Palestina

Dukungan untuk Palestina datang dari Lampung.

Rep: Mursalin Yasland/ Red: Muhammad Hafil
Bendera Palestina. Ilustrasi
Foto: Reuters
Bendera Palestina. Ilustrasi

REPUBLIKA.CO.ID,BANDAR LAMPUNG – Pemerintah Provinsi (Pemprov) Lampung menyampaikan dukungan pembebasan Palestina dari penindasan Zionis Israel yang sekarang masih berlangsung. Pemprov memberikan bantuan sebesar Rp 100 juta untuk rakyat Palestina.

Bentuk dukungan dan bantuan tersebut disampaikan Sekretaris Daerah Provinsi (Sekdaprov) Lampung Fahrizal Darminto saat menerima kunjungan Dubes Palestina untuk Indonesia Zuhair Al-Shun di Kantor Gubernur Lampung, Selasa (12/12/2023).

Baca Juga

“Kami menyampaikan empati kepada saudara kita rakyat Palestina atas penindasan yang dilakukan Israel selama ini,” kata Sekdaprov Lampung Fahrizal Darminto seusai kunjungan Dubes Palestia Zuhair Al-Shun di Pemprov Lampung.

Kepada Dubes Palestina, Fahrizal, menegaskan sikap Pemprov Lampung tetap mendukung perjuangan rakyat Palestina untuk merdeka dari penjajahan Israel. Selain itu, atas nama masyarakat Lampung, juga memberikan empati kepada rakyat Palestina yang saat ini mengalami penindasan dan penderitaan atas agresi Israel.

Dia mengatakan, Gubernur Lampung menyampaikan dukungan perjuangan rakyat Palestina untuk terbebas dari penindasan pihak dan negara lain. Warga di Lampung juga turut mendoakan agar saudara kita di Palestina segera merdeka.

Dalam kunjungan Dubes Palestina Zuhair Al-Shun, Pemprov Lampung melalui PMI Lampung telah menggalang dana yang jumlah sebesar Rp 100 juta untuk disampaikan langsung kepada rakyat Palestina yang sedang menderita melalui Dubes Palestina. “Sudah dikumpulkan lewat PMI sebesar Rp 100 juta,” katanya.

Fahrizal mengatakan, PMI Lampung telah menggalang dana dari berbagai elemen masyarakat dan disalurkan melalui PMI Pusat kemudian disampaikan ke Kedubes Palestina.

Dia berharap bila ada masyarakat di Lampung yang ingin dan turut berkontribusi untuk meringankan beban rakyat Palestina dapat menghubungi atau membuka media sosial PMI Lampung.

 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement