Jumat 17 Feb 2023 11:59 WIB

Pemkot Manado-Kemenag Kolaborasi Kuatkan Kerukunan

Kerukunan antaragama di Manado memperkuat persatuan

Ilustrasi kerukunan umat beragama di Manado.
Foto: ABDAN SYAKURA/REPUBLIKA
Ilustrasi kerukunan umat beragama di Manado.

REPUBLIKA.CO.ID, MANADO -- Wali Kota Manado, Sulawesi Utara, Andrei Angouw mendukung semua program Kementerian Agama (Kemenag) dalam menjaga kerukunan di daerah itu.

"Saya akan mendukung dan membantu program-program Kementerian Agama Kota Manado," kata Andrei, di Manado, Jumat (17/2/2023).

Baca Juga

Ia berharap Kemenag terus meningkatkan komunikasi dan berkoordinasi dengan Pemerintah Kota.

"Saya mendukung program dan kegiatan Kemenag Manado demi pelayanan kepada masyarakat dan umat beragama di Kota Manado lebih baik lagi ke depan," kata Andrei Angow.

Kepala Kantor Kementerian Agama Kota Manado Hj. Rogaya Udin mengatakan untuk memperkuat sinergitas dan silaturahim, pihaknya melakukan pertemuan dengan Pemerintah Kota Manado.

Selain melaporkan kegiatan Kemenag di Manado, juga dalam rangka menginformasikan persiapan pelaksanaan pemberangkatan jamah haji dan juga pembahasan terkait kegiatan Badan Musyawarah Antar Gereja (BAMAG) dan Badan Kerja Sama Antar Umat Agama (BKSAUA) Manado.

Rogaya mengatakan akan terus berkoordinasi dan komunikasi dengan Pemerintah Kota Manado untuk meningkatkan pelayanan terbaik bagi umat beragama di Kota Manado dan demi mewujudkan umat rukun Indonesia maju.

Wali Kota Andrei Angow terlihat sangat antusias menerima kehadiran Kepala Kantor Kementerian Agama sambil mengucapkan terimakasih kepada Rogaya Udin atas kerjasamanya dengan Pemerintah Manado.

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement