Rabu 18 Jan 2023 19:01 WIB

Nusron Wahid Disebut Pemilik Sanad Mars Syubbanul Wathan

Nusron bisa menghafal meski hanya sekali dilantumkan Mbah Maimoen.

Kegiatan Satu Abad NU Bershalawat bersama Habib Syech bin Abdul Qadir Assegaf di Pura Mangkunegaran, Selasa (17/1/2023).
Foto: istimewa/doc ltn pbnu
Kegiatan Satu Abad NU Bershalawat bersama Habib Syech bin Abdul Qadir Assegaf di Pura Mangkunegaran, Selasa (17/1/2023).

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA — Wakil Ketua Umum Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (Waketum PBNU) H Nusron Wahid disebut sebagai seorang pemilik sanad lagu Ya Lal Wathan atau Mars Syubbanul Wathan.

Hal ini yang disampai Wakil Gubernur Jawa Tengah, H Taj Yasin alias Gus Yasin, saat menyampaikan sambutan dalam acara 1 Abad NU Bershalawat bersama Habib Syech bin Abdul Qadir Assegaf di Pura Mangkunegaran, Selasa (17/1/2023).

Dijelaskannya, Ya Lal Wathan itu berasal atau karya dari salah seorang Pendiri NU, yaitu KH Abdul Wahab Chasbullah. Kemudian silsilah sanadnya turun temurun hingga ke KH Maimoen Zubair.

"Jadi Ya Lal Wathan itu dari Mbah Wahab yang silsilahnya turun temurun sampai ke Hadratussyekh KH Maimoen Zubair. Lalu diijazahkan kepada Kiai Nusron. Ini melalui sanad yang kalau di hadits itu muttashil," kata Gus Yasin, dalam siaran pers yang diterima Republika.

Putra Mbah Maimoen Zubair ini juga mengungkap hal lain yaitu bahwa Nusron Wahid adalah orang yang memiliki hafalan sangat kuat. Nusron bisa langsung menghafal Ya Lal Wathan meski hanya sekali dilantunkan Mbah Maimoen.

"Dilantunkan Mbah Moen sekali, langsung dihafal dan langsung diunggah lewat Nahdlatul Ulama, dan kita lagukan, kita lantunkan setiap kali kita mengadakan acara di event-event Nahdlatul Ulama," katanya.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement