"Saudara-saudaraku sangat wara'. Sedikitpun mereka tak menzalimiku," kata Habib Ali.
Dari peninggalan-peninggalan ayah mereka, ada beberapa barang yang sangat berharga dari sudut sir. Salah satunya adalah sebuah buku tipis berisi catatan ayah mereka yang diperoleh dari guru-gurunya.
Mereka pun sepakat memberikan kepada Abdullah saudara Habib Ali. Selain itu, ada peninggalan lainnya berupa sebuah tongkat yang terdapat tulisan nama Habib Ali. Habib Ali mengatakan pada saudara-saudaranya bahwa tongkat itu akan menjadi miliknya kendati pun diundi. Mereka pun mengundi siapa yang akan mendapatkan tongkat peninggalan ayah mereka itu.
Hasilnya nama Habib Ali yang muncul dalam undian tersebut. Sehingga tongkat itu pun menjadi miliknya.
Habib Ali pun telah membuat saudara-saudaranya senang karena sikapnya yang penuh pengertian. Habib Ali juga menjelaskan kepada saudara-saudaranya tentang semua peninggalan ayah mereka di Tarim dan di Seiwun, antara lain adalah sebuah kebun.
"Saudara kita Ali telah tiba di Makkah dan ia sedikit pun tidak mempersulit kami. Ia sama sekali tidak menanyakan tentang warisan. Persoalan warisan telah kita selesaikan bersama," kata saudara Habib Ali dalam suratnya.