Senin 01 Aug 2022 16:51 WIB

Tahun Baru Islam, Pemkab Kuningan Gelar Istigatsah dan Tabligh Akbar

Istigatsah dan tabligh akbar itu merupakan bentuk rasa syukur kepada Allah SWT.

Rep: Lilis Sri Handayani/ Red: Ani Nursalikah
Warga melakukan pawai obor menyambut Tahun Baru Islam 1 Muharam 1444 H di Ciumbuleuit Atas, Kota Bandung, Jumat (29/7) malam. Tahun Baru Islam, Pemkab Kuningan Gelar Istigatsah dan Tabligh Akbar
Foto: Edi Yusuf/Republika
Warga melakukan pawai obor menyambut Tahun Baru Islam 1 Muharam 1444 H di Ciumbuleuit Atas, Kota Bandung, Jumat (29/7) malam. Tahun Baru Islam, Pemkab Kuningan Gelar Istigatsah dan Tabligh Akbar

REPUBLIKA.CO.ID, KUNINGAN -- Pemerintah Kabupaten Kuningan menggelar istigatsah dan Tabligh Akbar di halaman Setda Kuningan, Senin (1/8/2022). Kegiatan itu untuk menyambut Tahun Baru Islam 1 Muharram 1444 H sekaligus Hari Kemerdekaan ke-77 tahun Republik Indonesia serta Hari Jadi ke-524 Kabupaten Kuningan.

Bupati Kuningan Acep Purnama mengatakan, kegiatan istigatsah dan tabligh akbar itu merupakan bentuk rasa syukur kepada Allah SWT. Hal tersebut juga sebagai sarana muhasabah dalam meminta ampunan dan bimbingan-Nya. "Saya mengajak kepada semua umat Islam, khususnya di Kabupaten Kuningan, untuk terus meneguhkan ukhuwah Islamiyah, ukhuwah wathaniyah dan ukhuwah basyariah," kata Acep saat membuka kegiatan tersebut, Senin.

Baca Juga

Selain itu, Acep juga mengajak umat Islam untuk memulai tahun baru hijriyah ini dengan tekad dan semangat muhasabah menuju perbaikan diri dan perbaikan masyarakat. Hal itu sesuai tema yang diusung, “Melalui Bulan Muharram, Kita Kuatkan Solidaritas dan Kepedulian Terhadap Sesama, Menguatkan Keimanan, Ketakwaan Serta Persatuan dan Kesatuan Umat”.

Acep menyatakan, momentum Tahun Baru Islam itu diharpakan bisa meningkatkan dan menguatkan solidaritas dan kepedulian sosial terhadap sesama. Apalagi di masa pasca pandemi seperti saat ini.

 

"Dengan berdoa penuh keyakinan, semoga Allah SWT senantiasa memberkahi dan melindungi masyarakat Kabupaten Kuningan,’’ tutur Acep.

 

Sementara itu, Kabag Kesra Setda Kabupaten Kuningan Nunung Nurjati menerangkan kegiatan tersebut merupakan program pemerintah daerah yang diadakan setiap tahunnya. Menurutnya, kegiatan itu bertujuan meneladani peristiwa hijrahnya Nabi Muhammad SAW dari Kota Makkah ke Madinah.

"Peringatan Tahun Baru Islam ini juga sebagai momentum untuk menguatkan solidaritas dan kepedulian sosial terhadap sesama," kata Nunung. 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement