Jumat 27 May 2022 04:48 WIB

Bantu Kembangkan Usaha Dodit, Rumah Zakat Salurkan Bantuan Modal

Bantuan berupa modal usaha diberikan untuk mengembangkan usaha jualan plastik.

Untuk membantu meringankan kesulitan yang dialami Mas Dodit, Rumah Zakat menyalurkan bantuan kepada mas Dodit.
Foto: Rumah Zakat
Untuk membantu meringankan kesulitan yang dialami Mas Dodit, Rumah Zakat menyalurkan bantuan kepada mas Dodit.

REPUBLIKA.CO.ID, SOLO -- Mas Dodit yang memiliki nama lengkap Marsudi SW (41 tahun) adalah penderita stroke sebagian yang berjualan keliling plastik di daerah Grogol Sukoharjo. Pekerjaan ini telah dijalankan beberapa tahun untuk memenuhi kebutuhan sehari-harinya dan untuk membiayai 2 anaknya yang masih sekolah.

Untuk membantu meringankan kesulitan yang dialami Mas Dodit, Rumah Zakat menyalurkan bantuan kepada Mas Dodit pada Jumat (20/5/2022) kemarin. Bantuan berupa modal usaha diberikan untuk mengembangkan usaha jualan plastiknya mengingat saat ini perekonomian belum sepenuhnya pulih.

“Alhamdulillah, saya sangat bersyukur saat kondisi seperti ini masih ada orang baik yang membantu kami. Terima kasih banyak KitaBisa dan Rumah Zakat. Semoga usaha saya berkembang dan para donatur tambah berkah kehidupannya,” ujar Mas Dodit.

 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement