Jumat 22 Apr 2022 03:10 WIB

Peduli Janda Jompo, Rumah Zakat Berikan Bingkisan Lebaran

Pemberian Bingkisan Keluarga ini bisa terlaksana terus setiap tahunnya

Rumah Zakat memberikan Bingkisan Lebaran Keluarga (BLK) kepada para janda yang sudah tua atau jompo di Desa berdaya Sampir kecamatan Waringinkurung, Kabupaten Serang, Banten pada Selasa (19/4/2022).
Foto: istimewa
Rumah Zakat memberikan Bingkisan Lebaran Keluarga (BLK) kepada para janda yang sudah tua atau jompo di Desa berdaya Sampir kecamatan Waringinkurung, Kabupaten Serang, Banten pada Selasa (19/4/2022).

REPUBLIKA.CO.ID, SERANG--Rumah Zakat memberikan Bingkisan Lebaran Keluarga (BLK) kepada para janda yang sudah tua atau jompo di Desa berdaya Sampir kecamatan Waringinkurung, Kabupaten Serang, Banten pada Selasa (19/4/2022).

Dalam pemberian BLK tersebut para penerima manfaat hadir di lokasi untuk menerima bingkisan yang diberikan relawan Rumah Zakat, Fadli di Kampung Lebak Rt.07/02.

Baca Juga

Salah satu penerima BLK yaitu Nyai Bi'ah (67), beliau menyampaikan bahwa pemberian bantuan ini sangat bermanfaat sekali, “Atur enggih Rumah Zakat, sampun ngisungi kula-kula pun iki Bingkisan Lebaran Keluarga, seneng rasane, sepisan malih ataur nuhun ya Rumah Zakat sing terus ngisungi bantuan saos, menawi kula tetep bersukur lan Allah rahmati” ujarnya Nyai yang sudah jompo ini dengan bahasa daerah.

"Alhamdulillah pemberian Bingkisan Keluarga ini bisa terlaksana terus setiap tahunnya, ini adalah komitment kami dari Rumah Zakat untuk terus membantu para fakir miskin, terutama janda yang jompo agar bisa ringan beban hidupnya terutama di bulan Ramadhan ini. Kali ini kita berikan BLK kepada sekitar 10 janda jompo, Semoga para janda ini bisa terbantu oleh Rumah Zakat, dan menjadi hambayang terus bersyukur” ujar Fadli.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement