Kamis 07 Apr 2022 20:03 WIB

BCB UIN Mataram Laksanakan Kegiatan Mengajar di Bukit Tember, Lombok Barat

BCB UIN Mataram Mengajar tersebut  diikuti 50 pelajar SD.

Para penerima Beasiswa Cendekia Baznas  (BCB)  UIN Mataram melaksanakan  BCB UIN Mengajar di Bukit Tember, Lombok Barat.
Foto: Dok Baznas
Para penerima Beasiswa Cendekia Baznas (BCB) UIN Mataram melaksanakan BCB UIN Mengajar di Bukit Tember, Lombok Barat.

REPUBLIKA.CO.ID, MATARAM -- Para penerima Beasiswa Cendekia Baznas  (BCB) UIN Mataram Mengajar melaksanakan pembukaan tempat pengabdian kedua, beberapa waktu lalu. Lokasi kedua ini berada di permukiman warga yang berada di Bukit Tember, Dusun Batu Butir, Desa Kekait, Kecamatan Gunung Sari, Lombok Barat. Dusun tersebut berjarak 10 km dari Mataram, ibukota  Nusa Tenggara Barat (NTB).

Pembukaan tempat kedua ini diikuti dan dihadiri oleh Mentor BCB UIN Mataram yaitu Rusman Azizoma  MAcc, para penerima BCB UIN Mataram, serta para adik-adik siswa/i di Dusun Batu Butir, Lombok Barat.

“Pembukaan sekaligus perkenalan dengan anak-anak sekitar yang begitu antusias untuk belajar walapun dengan segala kesulitan dan kedala yang ada,” kata  Ketua Lembaga Beasiswa Baznas, Sri Nur Hidayah dalam rilis yang diterima Republika.co.id, Rabu  (6/4).

Ia menambahkan, jumlah anak-anak yang  mengikuti kegiatan belajar bersama BCB UIN Mengajar ini sekitar 50 orang anak. Mereka  masih pada jenjang Sekolah Dasar.

Ia mengemukakan, semangat anak-anak sekitar yang begitu kuat membuat peserta BCB UIN Mataram  memilih tempat ini sebagai lokasi pengabdian kedua. “Lokasi yang cukup jauh dari kata layak. Walapun Bukit Tember termasuk salah satu tempat wisata di Lombok Barat, namun dari segi pendidikan, infrastruktur jalan, sinyal dan lainnya masih bisa dikatakan sangat jauh dari kata layak,” ujarnya.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement