Selasa 15 Feb 2022 11:33 WIB

Muhammadiyah Bangga Prof Haedar Dinobatkan Jadi Ilmuwan Terbaik Bidang Sosial

Muhammadiyah apresiasi capaian akademis Prof Haedar Nashir

Rep: Fuji E Permana/ Red: Nashih Nashrullah
Ketua Umum PP Muhammadiyah Haedar Nashir. Muhammadiyah apresiasi capaian akademis Prof Haedar Nashir
Foto: Wihdan Hidayat / Republika
Ketua Umum PP Muhammadiyah Haedar Nashir. Muhammadiyah apresiasi capaian akademis Prof Haedar Nashir

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA – Ketua Umum Pimpinan Pusat Muhammadiyah, Prof Haedar Nashir, dinobatkan sebagai ilmuwan bidang ilmu sosial terbaik dunia di Indonesia 2022. 

Pemeringkatan tersebut dikeluarkan Alper-Doger (AD) Scientific Index 2022, Rangking for Scientist University, Subject, Country, Region, World. 

Baca Juga

Sekretaris Umum Pimpinan Pusat Muhammadiyah, Prof Abdul Mu’ti, mengapresiasi capaian yang diraih Prof Haedar. Dia mengungkapkan, turut bangga dan berbahagia atas prestasi akademik yang dicapai Prof Haedar. 

"Kami bangga dan turut berbahagia atas prestasi akademik yang dicapai Prof Haedar, beliau adalah sosok teladan dan salah seorang pimpinan serta pemikir Muhammadiyah yang sangat produktif menulis," kata Prof Mu’ti kepada Republika.co.id, Selasa (15/2/2022) 

Dia mengatakan, pemeringkatan dalam berbagai bidang keilmuan merupakan indikator yang relatif objektif terhadap capaian seseorang atau lembaga pada bidang tertentu. 

Prof Mu’ti juga memberikan pesan-pesan kepada generasi muda dalam bidang akademik. Dia menyampaikan, generasi muda perlu membiasakan diri membaca, berpikir, dan menuangkan gagasan dalam berbagai karya tulis. 

"Indonesia memerlukan ilmuwan yang berkualitas dan berkelas dunia sebagai salah satu prasyarat memajukan bangsa dan negara," ujar Sekretaris Umum Pimpinan Pusat Muhammadiyah ini. 

Sebagaimana diketahui, sebanyak 743.755 ilmuwan dari 14.194 perguruan tinggi di 216 negara masuk dalam pemeringkatan yang dikeluarkan AD Scientific Index 2022. Sebanyak 1.273 di antaranya merupakan ilmuan dari Indonesia. 

Dikutip dari laman Suara Muhammadiyah, pemeringkatan ilmuwan terbaik di dunia ini disusun berdasarkan total skor indeks-h. Indeks-h adalah tolok ukur ilmuwan berdasarkan karya ilmiah yang paling banyak dikutip dan jumlah kutipan yang diterima dari publikasi lain. 

Cakupannya meliputi bidang ilmu pertanian dan kehutanan, seni, desain dan arsitektur, bisnis dan manajemen, ekonomi, ekonometri, pendidikan, teknik dan teknologi, sejarah, filsafat, teologi, hukum dan ilmu hukum, ilmu kedokteran dan kesehatan, ilmu pengetahuan alam, dan ilmu sosial.  

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement