Sabtu 04 Dec 2021 02:25 WIB

BSI dan Rumah Zakat Bagikan PMT ke Ibu Hamil dan Balita

Program PMT ini berupa pemberian makanan bergizi dan protein tinggi

BSI bekerjasama dengan Rumah Zakat memberikan makanan tambahan kepada ibu hamil, balita dan anak sekolah di Pamoyanan khususnya yang ada dibawah pelayanan Posyandu Melati RW 12 Pamoyanan, Kota Bogor, Jawa Barat
Foto: istimewa
BSI bekerjasama dengan Rumah Zakat memberikan makanan tambahan kepada ibu hamil, balita dan anak sekolah di Pamoyanan khususnya yang ada dibawah pelayanan Posyandu Melati RW 12 Pamoyanan, Kota Bogor, Jawa Barat

REPUBLIKA.CO.ID, BOGOR--Pemberian makanan yang sehat sangat dibutuhkan terutama untuk anak-anak. Mereka membutuhkan sistem kekebalan tubuh yang kuat agar sistem imun secara normal agar tubuh bugar dan terhindar dari berbagai penyakit yang menimpa masyarakat.

Sebagai upaya dalam mewujudkan keseimbangan gizi, BSI bekerjasama dengan Rumah Zakat memberikan makanan tambahan kepada ibu hamil, balita dan anak sekolah di Pamoyanan khususnya yang ada dibawah pelayanan Posyandu Melati RW 12 Pamoyanan, Kota Bogor, Jawa Barat. Elan Jaelani, Fasilitator Desa BSI Pamoyanan mengatakan program pemberian makanan tambahan (PMT) ini berupa pemberian dengan kandungan gizinya yang tinggi dan alami serta protein tinggi sangat dibutuhkan, selain memberikan gizi terbaik untuk anak.

Baca Juga

Ini juga mengedukasi ibu-ibu dalam membuat PMT untuk kebutuhan sehari-hari. "Pemberian Makanan Tambahan (PMT) yang bergizi tinggi, sehat dan alami sangat dibutuhkankhususnya untuk anak-anak, ini juga merupakan salah satu cara mengedukasi kepada ibu-ibu dalammemberikan asupan gizi,"kata Elan Jaelani, Senin (29/11).

Elan menambahkan gizi tersebut dapat kita penuhi dengan cara mengonsumsi makanan sehatserta bergizi seimbang. Masyarakat sebaiknya menghindari konsumsi makanan yang tinggi kandungan lemak jenuh, garam dan gula. Seperti gorengan, mie instan atau minuman yang mengandung gula secara berlebihan.

"Alhamdulillah kami sangat terbantu dan mendukung program BSI dan Rumah Zakat untuk memberikan PMT secara langsung kepada masyarakat,dari rumah ke rumah,khususnya anak-anak.“ Ujar Luki, salah satu orang tua penerima manfaat. Adapun Pemberian Makanan Tambahan (PMT) kali ini berupa nasi, ayam, telur, kentang, sayur dan buah-buahan.

 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement