Rabu 24 Nov 2021 19:13 WIB

Dorong Optimalisasi, Umma Gelar Pelatihan Dakwah Digital

Pelatihan digital diikuti 120 anggota Persistri dan mencoba fitur baru umma, my Iqra

Dalam rangka merealisasikan komitmen dalam hal pengembangan dakwah dan mendukung perluasan jangkauan dakwah yang rahmatan lil alamin melalui teknologi, pada Senin (23/11), umma mengadakan Pelatihan Dakwah Digital dan Penandatanganan MoU PW Persistri Jawa Barat bersama umma. Umma juga memperkenalkan fitur baru my Iqra demi memudahkan dakwah
Foto:

Sementara di lokasi yang sama, Ketua Pengurus Wilayah Persistri Jawa Barat, Hj. Ella Kamilawatie sangat bersyukur atas terselenggaranya acara Pelatihan Dakwah Digital dan kehadiran fitur baru umma, my Iqra. Beliau berharap kehadiran umma, dapat menambah luas wawasan dan kesempatan untuk menyebarkan dakwah. 

"Hadirnya my Iqra menjadi perhatian khusus bagi kami, karena pada kenyataannya masih banyak yang belum mengenal dan mencintai Al-Qur’an serta sulit untuk konsisten mengaji. Kami berharap dengan hadirnya my Iqra dapat memudahkan untuk mengenal Al-Qur’an dan bahkan menjadikan Al-Qur’an sebagai sahabat.”

Ustazah Imas Karyamah, seorang motivator muslimah di Bandung sekaligus Ketua Bidang Pengembangan Dakwah Pengurus Wilayah Persistri Jawa Barat yang hadir memberikan testimoni dalam acara tersebut sangat terharu saat pemutaran video perjalanan beliau sebagai pendakwah yang aktif dalam aktivitas dakwah secara digital melalui fitur-fitur di umma.

Ustazah Imas mengatakan saat ini waktunya dakwah kekinian dengan menggunakan dan menguasai media digital untuk kegiatan yang positif. Di antaranya pada hari ini PW Persistri Jawa Barat bersama umma melakukan pelatihan dakwah digital supaya dakwah semakin efektif dan efisien.

"Saya sudah sekian tahun berdakwah bersama umma, mengajak para santri, Himpunan Mahasiswa Persis juga Pemuda dan Pemudi Persis, para Pengurus Persistri baik itu setingkat pimpinan pusat, wilayah, daerah dan semua anggotanya, mari bersama-sama kita berdakwah secara efektif dan efisien melalui dakwah digital. Harapan kedepannya semoga dakwah ini menjadi keberkahan dan bermanfaat untuk kita semua dimanapun dan kapanpun kita berada,” ungkap beliau.

Guna memperkaya ekosistem digital dengan konten-konten dakwah yang positif dan rahmatan lil alamin, umma bermaksud untuk menggandeng lebih banyak lagi organisasi, komunitas dan lembaga-lembaga keumatan di Indonesia untuk memanfaatkan digital dalam memperluas jangkauan dakwah. Umma berharap pendakwah dapat memanfaatkan digital secara lebih maksimal lagi sehingga lebih banyak lagi masyarakat yang terpapar oleh konten-konten Islami yang berkualitas. 

 

“Melalui kegiatan hari ini kami di umma mengajak ibu-ibu dan para Ustazah sekalian serta dai dan daiyah di Indonesia untuk meramaikan aplikasi umma yang telah dibangun sebagai aplikasi ruangan dakwah, aplikasi pendukung ibadah dan aplikasi penunjang muamalah, agar ekosistem digital di Indonesia menjadi sebuah ekosistem yang bermanfaat, penuh berkah dan kemaslahatan bagi segenap masyarakat Indonesia,” ucap Indra.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement