REPUBLIKA.CO.ID, HALMAHERA -- Gelaran Bakti Sosial BMH dengan berbagai pihak di Daerah Pedalaman, Terpencil dan Kepulauan (DPTK) berhasil berjalan dengan baik dan lancar, Selasa (3/8).
"Alhamdulillah acara berjalan dengan baik, lancar dan sesuai rencana. Hadir membuka acara secara resi Bupati Halmahera Timur Ubaid Yakub," terang Kepala BMH Perwakilan Maluku Utara, Arif Ismail dalam rilis yang diterima Republika.co.id
Bupati sempat menyapa warga dan memberikan sambutan serta apresiasi. "Kami mengapresiasi kegiatan yang dilakukan oleh BH sinergi dengan Nusantara Sehat, IDI Halmahera Timur, kemudian Dinas Kesehatan Halmahera Timur. Ini sangat baik, terlebih kegiatan digelar di lokasi terdepan, terluar dan Terpencil. Sebab kurangnya akses dan jaringan di sini," katanya.
Bakti sosial bertemakan "Bersinergi Mewujudkan Tubuh Kuat dan Senyum Sehat Bahagia" ini memberikan berbagai layanan kesehatan kepada masyarakat.
"Mulai dari pemeriksaan USG untuk ibu hamil, pemeriksaan gigi untuk anak-anak dan warga, termasuk khitan berkah," imbuh Arif.
Mengingat tidak banyak tenaga medis yang ada di Desa Patlean dan Wasileo di Maba Utara, Halmahera Timur, kegiatan ini menjadikan segenap warga benar-benar bahagia. Mereka antusias mengikuti rangkaian kegiatan dengan tertib dan ceria.
"Total kegiatan ini membahagiakan 157 jiwa. Sebanyak 30 anak ikut khitan berkah, 70 mendapat layanan kesehatan gigi, 15 ibu hamil mendapat layanan USG dan 42 orang mendapat layanan pemeriksaan kesehatan umum," jelas Arif.
Tokoh setempat, Basri (42) menyatakan terima kasih dengan adanya gelaran bakti sosial ini.
"Terima kasih kepada BMH dan tim serta semuanya yang rela berkorban waktu dan tenaga untuk membahagiakan kami di sini. Tentunya biaya dikeluarkan oleh BMH sangat besar. Semoga Allah berikan balasan yang lebih baik," tuturnya.