Jumat 19 Feb 2021 04:45 WIB

Masjid di Prancis Jadi Tempat Berlindung Tunawisma

Masjid memberi perlindungan bagi pengungsi dan imigran saat musim dingin.

Rep: Haura Hafizhah/ Red: Ani Nursalikah
Masjid di Prancis Jadi Tempat Berlindung Tunawisma. Masjid Mantes Sud yang terletak di Departemen Yvelines, Prancis telah menjadi tempat yang aman bagi banyak tunawisma dan pekerja migran selama hari-hari musim dingin, Kamis (18/2).
Foto:

Sementara itu, seorang migran dari Nepal, Ishwor, mengatakan sudah pernah mengungsi di masjid. Dia tidak akan melupakan umat Islam yang membukakan pintu untuknya selama malam yang dingin.

"Muslim menjamu kami. Saya sangat senang bisa dijamu di tempat terhormat seperti itu," kata dia.

Salah satu relawan asal Aljazair Aisha Bendoukh mengatakan dia datang ke masjid setiap Sabtu sebagai relawan dan membantu pekerjaan amal. Masjid tersebut menyajikan makanan untuk lebih dari 150 orang dalam sehari.

"Begitulah cara kami mengubah dunia setiap hari. Jumlah relawan di masjid terus meningkat. Ide menjadi berguna bagi seseorang memberi kami kekuatan dan motivasi," kata dia.

Lihat artikel asli

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement