Ahad 11 Oct 2020 05:05 WIB

Dewasa Secara Kafah, Hikmah Usia 40 Tahun

Hikmah dari usia 40 tahun adalah momentum untuk penegasan visi hidup.

Dewasa Secara Kafah, Hikmah Usia 40 Tahun.
Foto:

Untuk bisa menjalankan amanat itu maka sosok seorang Rasul harus memiliki kematangan secara intelektual, emosional, dan spiritual. Dengan demikian salah satu hikmah dari usia 40 tahun adalah momentum untuk penegasan visi hidup dengan kematangan spiritual, emosional, dan intelektual.

Nilai-nilai kematangan spiritual, emosional, dan intelektual tercermin dalam struktur teks doa pada Qur’an surah al-Ahqaf ayat 15. Dalam sudut pandang psikologis struktur teks doa tersebut memberi nilai-nilai kedewasaan yang seharusnya melekat pada seseorang yang telah memasuki 40 tahun. Setidaknya ada empat nilai, yaitu: bersyukur, beramal shalih, bertaubat, dan berserah diri.

Kedewasaan spiritual ditunjukkan pada kehidupan seseorang yang mampu berserah diri pada Allah. Seseorang yang memiliki kedewasaan spiritual orientasi hidupnya sudah hanya untuk Allah saja. Seluruh hidupnya hanya untuk menggapai ridha Allah sehingga menghindarkan diri dari hal-hal yang mendatangkan laknat dari Allah.

photo
Pembeli bermasker di jalan perbelanjaan utama Brussels, Belgia, 3 Agustus 2020. - (EPA-EFE/OLIVIER HOSLET)

Kedewasaan emosional ditunjukkan pada kehidupan seseorang yang mampu beramal salih atau bertindak secara tepat dalam segala situasi dan kondisi. Kedewasaan itu didukung dengan kemampuan seseorang untuk bersyukur dan bertobat.

Seorang yang bersyukur berarti menerima secara positif apa pun yang dimilikinya serta mampu memanfaatkan dan merawatnya dengan baik. Sedang bertobat adalah kemampuan seseorang memperbaiki diri.

Dengan kemampuannya bersyukur dan bertobat seorang akan memiliki 4 ciri dewasa secara secara emosional. Empat ciri itu ialah: 1) Mampu mengendalikan reaksi; 2) Melihat segala sesuatu sebagai peluang menjadi lebih baik’ 3) Mampu menempatkan diri dalam segala kondisi; dan 4) Tidak mudah putus asa.

 

 

sumber : Suara Muhammadiyah
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement