Jumat 30 Aug 2019 18:20 WIB

Rumah Zakat Bantu Korban Kebakaran Kampung Bulak

Rumah Zakat memberikan bantuan superqurban.

Rumah Zakat membantu korban kebakaran Kampung Bulak, Rabu (28/8).
Foto: rumah zakat
Rumah Zakat membantu korban kebakaran Kampung Bulak, Rabu (28/8).

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Rumah Zakat membantu korban kebakaran Kampung Bulak, Rabu (28/8). Pasca kebakaran yang melanda ratusan bangunan semi permanen di Kampung Bulak, Semanan, Kalideres, Jakarta Barat, relawan Rumah Zakat Jakarta Barat segera meninjau lokasi untuk melihat kronologis terjadinya kebakaran.

Sesampainya disana mereka tidak hanya memberikan semangat. Relawan juga memberikan bantuan berupa 160 kaleng kornet kambing, 40 kaleng rendang sapi dan PLP sebanyak 2 karung. Hingga kini para korban kebakaran terpaksa tinggal sementara di tenda pengungsian yang didirikan Dinas Sosial DKI Jakarta.

Baca Juga

Akibat kebakaran yang menghanguskan rumah warga, sebanyak 343 jiwa menjadi korban di antaranya 45 balita, 30 lansia, dan 24 anak sekolah kehilangan tempat tinggal.

“Semoga dengan musibah kebakaran ini para korban diberi kesabaran dan diganti  yang lebih baik oleh Allah," ujar Kartika, Relawan Rumah Zakat Jakarta Barat.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement