REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- PT Astra International Tbk dan anak perusahaannya setiap tahun menyerahkan hewan kurban untuk masyarakat yang berhak menerima di sekitar wilayah usahanya. Untuk menyambut Idul Adha 1440 H, perusahaan-perusahaan Grup Astra hingga hari ini mengumpulkan total 2.143 hewan kurban yang terdiri dari 357 sapi dan 1.786 kambing atau senilai lebih dari Rp 14,2 miliar.
Total jumlah hewan kurban tersebut meningkat sekitar 14 persen dari tahun lalu yang mencapai 1.866 hewan kurban dan tahun ini disebar ke 34 provinsi dibandingkan tahun lalu hanya 22 provinsi. "Idul Adha selalu mengingatkan kita untuk berbuat baik. Oleh karena itu, Hari Raya ini kita manfaatkan sebagai momentum untuk berbagi hewan kurban kepada saudara-saudara kita di seluruh Indonesia,” ujar Presiden Direktur Astra Prijono Sugiarto dalam keterangannya yang diterima Republika.co.id, Selasa (6/8).
Presiden Direktur Astra Prijono Sugiarto (kedua kiri) didampingi Walikota Jakarta Utara Syamsuddin Lologau (tengah) dan Chief of Corporate Affairs Astra Pongki Pamungkas (kiri) menyaksikan penyerahan secara simbolis hewan kurban oleh Ketua Yayasan Amaliah Astra sekaligus Deputy Chief of Corporate Affairs Astra Riza Deliansyah (kanan) kepada perwakilan masyarakat Jakarta Utara di Masjid Astra, Jakarta (6/8).
Acara ini juga dihadiri oleh Wali Kota Jakarta Utara Syamsuddin Lologau, Chief of Corporate Affairs Astra Pongki Pamungkas, Ketua Yayasan Amaliah Astra (YAA) sekaligus Deputy Chief of Corporate Affairs Astra Riza Deliansyah, eksekutif Astra, perwakilan Polres Jakarta Utara dan Kodim 0502/JU beserta musyawarah pimpinan daerah Jakarta Utara
Penyaluran hewan kurban menjadi penutup rangkaian Astra Gema Islami 2019 yang secara rutin digelar oleh Astra melalui YAA. Yayasan ini merupakan salah satu dari sembilan yayasan yang ada di Grup Astra yang bergerak di bidang sosial keagamaan dengan tujuan agar karyawan muslim Astra menjadi muslim yang profesional dan bermanfaat bagi masyarakat di sekitarnya. Berbagi hewan kurban kepada sesama sejalan dengan semangat Astra untuk sejahtera bersama bangsa.
Besek Bambu Kurangi Sampah Plastik Dalam menyerahkan daging kurban kepada masyarakat pada tahun ini, Astra menggunakan besek bambu dengan tujuan mengurangi sampah plastik. Hal ini merupakan wujud nyata kepedulian Astra terhadap lingkungan. Menurut penelitian, besek bambu juga dapat menghambat pertumbuhan bakteri pada daging.
Selain lingkungan, Astra menjalankan tiga pilar kontribusi sosial berkelanjutan lainnya, yaitu kesehatan, pendidikan dan kewirausahaan.