Rabu 21 Nov 2018 18:47 WIB

Baksos Semarakkan Hari Kesehatan Nasional SD Juara Pekanbaru

Pemeriksaan kesehatan juga dilakukan untuk meningkatkan kesadaran cara hidup sehat.

Rumah Zakat menggelar Bakti Sosial di SD Juara Pekanbaru,Riau.
Foto: Rumah Zakat
Rumah Zakat menggelar Bakti Sosial di SD Juara Pekanbaru,Riau.

REUBLIKA.CO.ID, PEKANBARU -- Pada 12 November 2018 kemarin merupakan peringatan Hari Kesehatan Nasional. Dalam rangka memperingati Hari Kesehatan Nasional ke-54, Rumah Zakat dan fasilitator kesehatan dari Cita Sehat Foundation bersinergi dengan Dinas Kesehatan Provinsi Riau, Ikatan Dokter Gigi, Polda Riau, dan beberapa mitra dipekanbaru melakukan Bakti sosial (Baksos).

Bakti sosial ini dilaksanakan di SDN 16 Pekanbaru, Riau. Kegiatan ini dihadiri oleh Polda Riau. Saat menyambut kedatangannya, siswa-siswi mempersembahkan penampilan tarian dilanjutkan dengan pembukaan secara simbolis oleh Kapolda Riau.

Kemudian kegiatan dilanjutkan dengan pemeriksaan kesehatan gigi untuk siswa-siswi SDN 16 Pekanbaru. Di pojok lain berlangsung juga Pemeriksaan Kesehatan Masyarakat umum yaitu pemeriksaan penyakit tidak menular, konseling gizi.

Pemeriksaan kesehatan lingkungan juga dilakukan untuk meningkatkan motivasi masyarakat mengenai cara hidup sehat di lingkungan masing-masing. Selain itu ada juga pemeriksaan kesehatan ibu dan anak yang dilanjutkan dengan pemberian sembako kepada warga yang membutuhkan.

Kegiatan yang berlangsung tidak hanya pemeriksaan kesehatan dan pembagian sembako saja. Selama kegiatan berlangsung siswa-siswi SD Juara bersama anggota Polda Riau, dan warga mengumpulkan sampah di sekitar lokasi kegiatan.

Sampah kemudian dikumpulkan di stan Rumah Zakat yang sudah disediakan. Selain itu ada pula warga yang memberikan sedekah sampah. Bentuk sedekah sampah yang dikumpulkan sepertil botol aqua, kertas, kotak, dan plastik yang akan disalurkan ke bank sedekah sampah Rumah Zakat.

photo
Rumah Zakat menggelar Bakti Sosial di SD Juara Pekanbaru,Riau.

Adil Ahmad maulana anak usia 3 tahun yang sangat berpartisipasi dalam kegiatan ini.

Adil sangat gencar mengumpulkan sisa sampah di halaman sekolah bersama ibunya yang ingin disedekahkan ke bank sampah Rumah Zakat. Dengan wajah imutnya ia mengumpulkan banyak sampah yang ingin disedekahkan.

Kegiatan ini juga disambut baik oleh ketua pelaksana Bakti Sosial dan berharap kegiatan ini akan meningkatkan kesadaran masyarakat terhadap kesehatan. "Terima kasih atas kontribusi yang telah Rumah Zakat dan Cita Sehat Foundation berikan selama kegiatan Bakti sosial di Okura dalam memperingati Hari Kesehatan Nasional yang ke-54. Semoga Bakti sosial yang dilakukan ini dapat meningkat derajat kesehatan masyarakat," ujar Agung selaku ketua pelaksana Bakti sosial, seperti dalam siaran pers Rumah Zakat.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement