Sabtu 14 Oct 2017 23:15 WIB

Kiai Maruf: Halal Isu Global

pemerintah Indonesia juga akan membangun pelabuhan halal

Halal
Foto: Republika/Tahta Aidilla
Halal

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Ketua Dewan Pembina Masyarakat Ekonomi Syariah (MES) KH Ma'ruf Amin mengajak seluruh pihak menjadikan halal menjadi kehidupan.

"Saya ingin ajak agar halal ini jadi kehidupan kita. Halal 'is my life'," kata Ma'ruf Amin saat menutup acara Jogja Halal Fest di Jogja Expo Center, Yogyakarta, Ahad malam.

Kiai Ma'ruf menekankan halal bukan lagi merupakan isu nasional semata, melainkan sudah menjadi isu global.  "Di Jogja Halal Fest ini saya lihat ada peserta dari Taiwan, dari lembaga Sincung Halal For Taiwan," kata Ma'ruf.

Kiai Ma'ruf mengaku didaulat meresmikan Sincung Halal For Taiwan, selaku lembaga konsultan sertifikasi halal di Taiwan itu.  Ia sebagai Ketua Umum Majelis Ulama Indonesia juga pernah diundang ke Korea untuk masalah sertifikasi halal.

Selain itu, kata dia, Belanda sebagai negara yang mayoritas penduduknya non-muslim, sudah memiliki pelabuhan halal.  "Jadi halal ini isu global," katanya.

Ke depan, Kiai Ma'ruf membeberkan, pemerintah Indonesia juga akan membangun pelabuhan halal, agar produk halal tidak bercampur dengan yang tidak halal.  Kiai Ma'ruf yang juga Cawapres nomor urut 01 itu menekankan dirinya bukan sedang berkampanye Pilpres, melainkan kampanye halal.

"Saya tidak sedang berkampanye (Pilpres), saya kampanye halal. Kampanye (Pilpres) ada tempatnya," kata dia

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement