REPUBLIKA.CO.ID, BANDa ACEH -- Menteri Agama Lukman Hakim Saifuddin berharap Indonesia bisa masuk dalam 10 besar negara produsen halal dunia. "Dalam proyeksi ke depan pemerintah menginginkan Indonesia bisa masuk kategori 10 besar negara produsen halal dunia," kata Lukman belum lama ini.
Menteri mengatakan, salah satu upaya agar Indonesia masuk 10 besar produsen halal dunia versi "Global Islamic Economy Indicator 2017" adalah dengan pengaturan tata kelola yang baik untuk Jaminan Produk Halal (JPH). Saat ini, kata dia, pemerintah telah meresmikan BPJPH yang nantinya menjadi titik tolak perbaikan daya saing produk halal.
"Saya yakin hal itu akan tercapai dengan adanya dukungan, kerja sama, sinergitas dan kebersamaan semua pihak. Pesan Al Quran tentang konsumsi produk halal merupakan pesan universal untuk kemashalatan umat manusia seluruhnya," tuturnya.
(Baca juga: BPJPH Targetkan Semua Produk Miliki Sertifikat Halal)